Bola.net - Lionel Messi tetap legenda Barcelona, entah dia memutuskan pensiun di sana atau memilih pergi. Apa pun yang terjadi, Messi adalah sejarah Barcelona itu sendiri.
Beberapa pekan terakhir spekulasi perihal masa depan Messi menguat. Konflik internal dengan Eric Abidal diyakini bisa membuat Messi Frustrasi dan sampai meninggalkan Camp Nou.
Isu tersebut memang langsung dibantah pihak klub, yang selalu berusaha menjaga kebahagiaan Messi. Namun, rasa was-was kehilangan sang kapten tetap ada, apalagi setelah bocoran kontrak Messi yang membebaskannya pergi kapan pun.
Situasi Messi dan Barcelona ini mengundang komentar legenda AC Milan dan Timnas Brasil, Cafu. Apa katanya?
Messi adalah Barcelona
Cafu yakin Messi tidak akan meninggalkan Barcelona. Namun, jika kemungkinan terburuk itu benar-benar terjadi, dia tahu bahwa kepergian Messi tidak akan melukai klub.
Sudah terlalu banyak yang diberikan Messi untuk klub. Kepergiannya bukan berarti mencoreng kontribusi itu.
"Tidak ada yang tahu [masa depan Messi]. Sulit bicara soal apakah Messi akan bertahan di Barcelona atau apakah dia bakal berganti tim," kata Cafu kepada Omnisport.
"Messi sekarang adalah pemain utama di Barcelona, dia adalah sejarah Barcelona itu sendiri. Namun, jika dia memilih pergi, dia akan selalu jadi Messi dan kita akan selalu memujinya."
Messi Olahragawan Terbaik
Cafu bicara menjelang acara Laureus World Sports Awards, di mana Messi masuk dalam nominasi Sportsman of the Year.
Messi merupakan pencetak gol terbanyak dalam sejarah Barcelona. Dia sudah membungkus lebih dari 650 gol untuk raksasa Catalan tersebut, jauh lebih banyak dari pemain-pemain lainnya.
"Jika Messi terpilih sebagai Sportsman of the Year, itu karena dia memang layak mendapatkannya melalui sepak bola," sambung Cafu.
"Bermain bola, mendatangkan sukacita, bersenang-senang, serta membuat Barcelona lebih besar dan lebih besar lagi," tutupnya.
Lionel Messi sudah menumpuk sejumlah penghargaan pribadi sepanjang membela Barcelona. Dia dipercaya sebagai pemain terbaik di dunia sepanjang masa.
Sumber: Omnisport
Baca ini juga ya!
- Samuel Umtiti Pegang Bola di Kotak Penalti, Harusnya Barcelona Dihukum Penalti?
- Barcelona Sedang Bermasalah? Kiper Real Madrid Tidak Percaya
- Hasil dan Klasemen Liga Spanyol Pekan ke-24: Gagal Menang, Real Madrid Tetap di Puncak
- Waduh, Barcelona Ternyata Belum Kantongi Izin Rekrut Pengganti Ousmane Dembele
- 'Guardiola Sudah Siap Jalani Tantangan Baru di Juventus'
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dituduh Serang Lionel Messi cs di Media Sosial, Barcelona Langsung Mengelak
Liga Spanyol 17 Februari 2020, 23:32
-
Marotta: Lautaro Martinez Tinggalkan Inter Milan?
Liga Italia 17 Februari 2020, 21:40
-
Barcelona Dapat Lamp Hijau Untuk Boyong Striker Baru
Liga Spanyol 17 Februari 2020, 17:29
-
Bukan Madrid atau Barcelona, Ini Klub yang Akan Diperkuat Sergio Aguero Musim Depan
Liga Spanyol 17 Februari 2020, 16:40
LATEST UPDATE
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Asia Futsal 2026
Tim Nasional 7 Januari 2026, 17:50
-
Live Streaming Napoli vs Verona - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 17:30
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR