Bola.net - Luis Suarez menahan selebrasinya ketika membobol gawang Barcelona untuk Atletico Madrid. Striker Uruguay ini tampak ingin menghargai riwayatnya dengan Blaugrana.
Minggu (3/10/2021) dini hari WIB, Barcelona takluk 0-2 dalam lawatan ke Wanda Metropolitano. Atletico tampil tangguh di kandang sendiri dengan pertahanan kukuh dan serangan mematikan.
Gol pertama Atletico dicetak oleh Thomas Lemar, bermula dari assist Suarez. Lalu, Suarez mencetak golnya sendiri di ujung babak pertama untuk membungkam perlawanan Barca.
Dengan satu gol dan satu assist, Suarez layak dinobatkan sebagai pemain terbaik laga tersebut. Nahasnya, kegemilangan Suarez justru seolah-olah menelanjangi Barca.
Dibuang karena terlalu tua
Suarez jadi korban keputusan kejam Barcelona dan Ronald Koeman di akhir musim 2019/20. Tanpa alasan yang jelas, Koeman tiba-tiba mengesampingkan Suarez.
Striker Uruguay ini terpaksa meninggalkan Barca dengan cara yang tidak terhormat. Suarez dianggap sudah terlalu tua dan tidak cocok dengan gaya main yang diinginkan Koeman.
Keputusan ini terbilang aneh, khususnya karena Suarez tampak masih bisa bermain di level top. Dia terbukti masih bisa mencetak gol.
Terbukti, Suarez jadi salah satu pemain terpenting Atletico dalam keberhasilan menjuarai La Liga musim 2020/21 lalu.
Kesalahan berlapis Barca
Performa apik Suarez berlanjut sampai musim ini. Secara tidak langsung, Suarez adalah bukti kesalahan fatal Barca di banyak level.
Mereka melepas Suarez karena menganggapnya terlalu tua. Anehnya, Barca justru merekrut Sergio Aguero yang sudah 33 tahun dan rentan cedera.
Barca juga membuat kesalahan besar dengan melepas Suarez ke Atletico, direct rival di La Liga. Seharusnya, Barca mencoba melepas Suarez ke liga lain.
Kini Suarez justru kembali menghantui Barcelona, jadi momok nyata kesalahan besar Blaugrana.
Sumber: Marca, Bola
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Menderita Lawan Atletico, Pique: Main 3 Jam Juga Gak Bisa Bikin Gol
Liga Spanyol 3 Oktober 2021, 22:04
-
Luis Suarez, Bukti Nyata Kesalahan Barcelona
Liga Spanyol 3 Oktober 2021, 19:30
-
Berapa Lama Lagi Latih Barcelona, Koeman?
Liga Spanyol 3 Oktober 2021, 18:40
-
Ronald Koeman dan Barcelona: Soal Kejelasan, Kepercayaan Diri, dan Ruang Ganti
Liga Spanyol 3 Oktober 2021, 18:20
-
Sekarang Jelas Alasan Barcelona Kadang Main dengan Tiga Bek, Begini Kata Koeman
Liga Spanyol 3 Oktober 2021, 18:01
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR