Bola.net - Zinedine Zidane menegaskan krisis bek kanan yang dialami Real Madrid bukan jadi alasan. Pelatih asal Prancis itu merasa sangat yakin timnya bisa mengatasi masalah tersebut.
Zidane kehilangan Dani Carvajal dan Alvaro Odriozola jelang kunjungan ke markas Levante. Pertandingan tersebut akan berlangsung di Estadio de la Ceramica, Minggu (4/10/20).
Madrid harus kehilangan Carvajal karena mengalami masalah di lutut kanannya. Menurut laporan, Carvajal bisa absen dua bulan
Selain itu, Madrid juga tidak bisa diperkuat Odriozola. Sang pemain harus menepi untuk sementara waktu karena masalah otot.
Bukan Alasan
Kehilangan Carvajal dan Odriozola tentu saja sangat disesalkan oleh Zidane. Namun, sang pelatih cukup yakin bisa menemukan solusinya.
"Kami tidak senang dengan apa yang terjadi dengan Odriozola dan Carvajal, tetapi kami tidak boleh mencari alasan dan ada pemain lain yang akan bermain," kata Zidane di situs resmi klub.
"Saya tidak suka dengan cedera tetapi itu hal yang bisa terjadi. Kita harus sabar. Sebagai pemain momen terburuk adalah cedera."
Kondisi Hazard
Zidane juga membeberkan kondisi terkini mengenai kondisi Eden Hazard. Sang pemain kembali absen membela Real Madrid akibat cedera otot.
"Saya positif dengan dia. Cederanya adalah cedera otot karena kerja keras untuk kembali bermain. Dia baik-baik saja dan semoga saja dia terus seperti ini," tandasnya.
Sumber: RMFC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Levante vs Real Madrid: Skor 0-2
Liga Spanyol 4 Oktober 2020, 22:57
-
Link Live Streaming Levante vs Real Madrid di Vidio.com
Liga Spanyol 4 Oktober 2020, 19:10
-
Jadwal dan Siaran Levante vs Real Madrid Hari Ini, 4 Oktober 2020
Liga Spanyol 4 Oktober 2020, 09:36
-
Madrid Krisis Bek Kanan, Zidane: Bukan Alasan
Liga Spanyol 4 Oktober 2020, 00:41
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
-
Hubungannya Dengan Cristiano Ronaldo Merenggang? Ini Pengakuan Dari Karim Benzema
Asia 18 November 2025, 15:55
-
Italia Dipermalukan Norwegia 1-4, Rekor Buruk Azzurri di San Siro Kian Mengkhawatirkan
Piala Dunia 18 November 2025, 15:48
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR