Bola.net - - Real Madrid dikabarkan menjadi kandidat terdepan untuk mendapatkan tanda tangan gelandang Chelsea, N'Golo Kante pada bursa transfer musim panas ini.
Kante masih memiliki kontrak bersama Chelsea hingga 2021 mendatang. Namun kubu The Blues diyakini bakal melepas pemain 27 tahun tersebut jika ada tawaran yang sesusai datang kepada mereka.
Dilansir Le Parisien, Madrid memang berada di deretan terdepan untuk menggaet Kante. Namun sang rival, Barcelona diklaim siap menikung suatu saat.
Kubu Barca kabarnya bahkan sudah mengundang keluarga Kante untuk datang menyaksikan laga Blaugrana di Camp Nou pada akhir musim kemarin.
PSG Juga Kepincut

Bahkan, kubu PSG kabarnya sudah mengutus direktur mereka, Antero Henrique terbang ke London guna melakukan negosiasi dengan Chelsea.
PSG kepincut dengan stabilnya performa yang ditunjukkan Kante bersama Chelsea dua musim belakangan, serta bersama timnas Prancis di Piala Dunia 2018 ini
Pilih Cuek

"Saya tidak memikirkan rumor-rumor itu. Hari ini saya masih pemain Chelsea dan itu adalah faktanya," tutur Kante.
"Saat ini saya tengah bermain di Piala Dunia bersama Timnas Prancis dan hanya itu yang terpenting bagi saya," lanjutnya.
"Saya tidak memperhatikan semua yang mereka [media] katakan mengenai situasi saya di klub saat ini." tegasnya.
Video Menarik

TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Madrid Terdepan Gaet Kante, Barca Siap Menikung
Liga Spanyol 24 Juni 2018, 16:44
-
Jadi Gelandang Lengkap, Kante Tak Lupa Jasa Ranieri dan Conte
Liga Inggris 23 Juni 2018, 19:35
-
Presiden Napoli: Chelsea Masih Belum Hubungi Sarri
Liga Italia 23 Juni 2018, 18:35
-
Giroud Sedih Lihat Wilshere Tinggalkan Arsenal
Liga Inggris 23 Juni 2018, 16:35
-
Chelsea Upayakan Rekrut Manolas
Liga Inggris 22 Juni 2018, 20:25
LATEST UPDATE
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR