
Bola.net - Jose Gimenez terpilih menjadi man of the match pertandingan Real Madrid vs Atletico Madrid versi Bola.net. Sang bek memiliki peran yang krusial untuk menentukan hasil akhir laga ini.
Dini hari tadi, Santiago Bernabeu menggelar salah satu pertandingan sarat gengsi di La Liga. Tuan rumah, Real Madrid ditantang oleh sang tetangga, Atletico Madrid pada laga bertajuk El Derbi Madrileno.
Laga yang berlangsung seru itu berakhir antiklimaks. Pasalnya tidak ada pemenang di laga ini usai pertandingan ditutup dengan skor 1-1.
Menurut Bola.net, Gimenez punya andil yang besar dalam menentukan hasil akhir laga ini sehingga ia layak didapuk sebagai man of the match. Mengapa demikian? Simak selengkapnya di bawah ini.
Solidkan Pertahanan
Di laga ini, Gimenez sebenarnya tidak menjadi starter. Ia masuk menggantikan Reinildo di pertengahan babak pertama karean rekannya itu mengalami cedera.
Semenjak masuk, Gimenez membuat pertahanan Atletico Madrid menjadi rapat. Real Madrid sangat kesulitan untuk menembus pertahanan sang tetangga di laga ini.
Kepemimpinan Gimenez di lini pertahanan Atletico semakin terasa ketika Los Rojiblancos bermain dengan 10 pemain pasca Angel Correa mendapatkan kartu merah. Ia berhasil mengkoordinir agar pertahanan Atletico tidak dibobol tuan rumah.
Cetak Gol
Salah satu poin tertinggi Gimenez sehingga ia bisa menjadi man of the match di laga ini karena ia sanggup mencetak gol.
Gol itu tergolong krusial. Pasalnya pertandingan sempat deadlock sekitar 70 menit dan Atletico Madrid bermain dengan 10 pemain.
Namun Gimenez mampu memanfaatkan celah yang ada dengan baik sehingga Atletico Madrid unggul terlebih dahulu di laga tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man United Sebenarnya Hampir Rekrut Varane Sebelum Real Madrid
Liga Inggris 26 Februari 2023, 17:36
-
Real Madrid Ditahan Atletico, Ancelotti Belum Menyerah di La Liga
Liga Spanyol 26 Februari 2023, 13:34
-
Hasil Bola Tadi Malam: Arsenal & Napoli Tak Terbendung, Real Madrid & Liverpool Imbang
Liga Champions 26 Februari 2023, 05:45
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Jose Gimenez
Liga Spanyol 26 Februari 2023, 02:53
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR