Bola.net - - Kedatangan Eder Militao menjadi kabar baik bagi sejumlah pihak di skuat Real Madrid. Tapi tidak bagi Nacho Fernandez. Sebab, bergabungnya Militao membuat lini belakang makin ketat persaingannya.
Madrid baru saja merampungkan transfer Militao dari Porto. Pemain berusia 21 tahun dibeli oleh Madrid dengan harga 50 juta euro. Militao akan resmi jadi milik Madrid mulai musim 2019/2020 yang akan datang.
Dengan masuknya Militao, maka Madrid kini memiliki lima orang yang berposisi bek tengah. Secara kuantitas, ini cukup banyak. Dari segi kualitas, bakal ada persaingan yang ketat untuk jadi pemain inti.
Simak kabar akan pindahnya Nacho dari klub yang dia bela sejak akademi di bawah ini.
Perginya sang Penjaga Identitas
Keberadaan Nacho di skuat Real Madrid punya arti yang penting. Dia adalah representasi dari identitas Real Madrid. Sebab, Nacho adalah pemain asli jebolan akademi Madrid yakni La Fabrica. Dari sisi itu, Nacho adalah sosok penting.
Secara kualitas, Nacho juga bukan pemain sembarangan. Dia acap kali jadi pilihan untuk membela timnas Spanyol. Pemain 29 tahun juga punya kemampuan bermain pada banyak posisi di lini pertahanan.
Namun, selama ini Nacho sulit mendapat posisi sebagai pemain inti. Dia hanya jadi pelapis bagi duet Sergio Ramos dan Raphael Varane. Dan, kedatangan Militao membuat kondisi lebih sulit bagi Nacho musim depan.
Dikutip dari AS, kondisi tersebut membuat Nacho mulai memikirkan masa depannya di Madrid. Nacho membuka peluang untuk pindah ke klub lain. Sebab, dia tidak ingin peluang bermain makin minim pada musim depan.
Vallejo Juga Menyusul Pindah
Bukan hanya Nacho yang punya keinginan untuk pindah dari Real Madrid. Hal yang sama juga dirasakan oleh bek muda Jesus Vallejo. Selama ini, Vallejo sangat jarang mendapatkan kesempatan bermain di Madrid.
Hingga pekan ke-28 La Liga, Vallejo baru sekali dimainkan. Tentu saja ini adalah jumlah yang sangat minim. Tapi, minimnya kesempatan bermain baginya juga tidak lepas dari cedera yang kerap dialami.
Beda kasus dengan Nacho, Vellejo tak ingin pindah secara permanen dari Madrid. Eks pemain Real Zaragoza tersebut bersedia dipinjamkan ke tim lain yang siap memberikan menit bermain secara reguler untuknya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ramos Bek yang Menyenangkan, Jauh dari Kata Kotor dan Kasar
Piala Eropa 24 Maret 2019, 23:23
-
Madrid Tak Akan Biarkan De Ligt Pindah ke Barca
Liga Spanyol 24 Maret 2019, 22:34
-
Spurs Siap Terima Kembali Bale Jika Meninggalkan Madrid
Liga Inggris 24 Maret 2019, 19:14
-
Casemiro: Eder Militao Layak Gabung Klub Terbaik di Dunia
Liga Spanyol 24 Maret 2019, 16:15
-
Disebut Sudah Sepakat Gabung Madrid, Begini Respons Hazard
Liga Inggris 24 Maret 2019, 10:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR