
Bola.net - Kebersamaan Ousmane Dembele dan Barcelona nampaknya akan berakhir tahun depan. Sang winger diberitakan akan cabut dari Camp Nou di musim panas tahun depan.
Pemain Timnas Prancis itu bergabung dengan Barcelona pada tahun 2017 silam. Ia dibeli dengan harga mahal dari Borussia Dortmund sebagai pengganti Neymar yang pindah ke PSG.
Dua musim bersama Barcelona, performa Dembele jauh dari kata memuaskan. Ia kerap mendapatkan cedera sehingga ia tidak bisa tampil konsisten di skuat El Blaugrana, sehingga jam bermainnya menjadi minim.
Situasi ini diberitakan membuat Dembele resah. El Desmarque mengklaim bahwa winger 22 tahun itu berencana untuk pindah dari Barcelona di tahun 2020 mendatang.
Simak situasi transfer Dembele selengkapnya di bawah ini.
Buka Lembaran Baru
Laporan itu membeberkan bahwa Dembele berencana untuk mencari klub baru untuk memulai hidup yang baru.
Ia merasa bahwa Barcelona bukan klub yang tepat untuknya. Ia merasa bahwa tim asal Catalunya itu tidak berjodoh dengannya setelah melihat situasi buruknya selama dua setengah tahun terakhir.
Sang winger berharap dengan pindah klub, ia bisa memulai lagi karirnya dan mengembangkan bakatnya.
Persilahkan Pergi
Laporan itu membeberkan bahwa pihak Barcelona tidak akan menghalangi kepindahan Dembele di tahun 2020 mendatang.
Tim pelatih Barcelona diberitakan sudah putus asa dengan performa sang winger yang kerap cedera. Alhasil mereka merasa sang pemain lebih baik pergi di musim panas nanti.
Barcelona berencana menjual sang winger dengan harga mahal, di mana hasil penjualannya akan digunakan untuk mendatangkan pemain berkualitas ke Camp Nou.
Cedera Lagi
Baru-baru ini, Dembele kembali mengalami cedera di skuat Barcelona.
Ia mendapatkan cedera hamstring dan diperkirakan baru pulih membela El Blaugrana di bulan Februari 2020 mendatang.
(El Desmarque)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
El Clasico dan Tiga Solusi Bagi Zidane untuk Hentikan Lionel Messi
Liga Spanyol 9 Desember 2019, 22:54
-
Pintu Barcelona Selalu Terbuka Lebar bagi Josep Guardiola
Liga Spanyol 9 Desember 2019, 20:46
-
Ditanya Soal Lautaro Martinez, Presiden Barcelona Berkelit
Liga Spanyol 9 Desember 2019, 19:52
-
Bartomeu Isyaratkan Vidal Tak Akan Diizinkan Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 9 Desember 2019, 19:24
-
Ousmane Dembele Tinggalkan Barcelona di Tahun 2020?
Liga Spanyol 9 Desember 2019, 18:00
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR