Bola.net - - Gelandang River Plate Leonardo Ponzio menilai Exequiel Palacios memang memiliki kemampuan yang mumpuni untuk bermain bagi klub sebesar Real Madrid.
Palacios sudah dikait-kaitkan dengan Madrid sejak beberapa bulan yang lalu. Gelandang berusia 20 tahun itu sebelumnya disebut-sebut juga jadi incaran beberapa klub besar Eropa.
Madrid kemudian disebut sudah sepakati transfer pemain asli didikan akademi River Plate tersebut. Namun klub asal Argentina itu sendiri sempat membantah gosip itu.
Kabar terbaru justru menyebutkan bahwa Madrid akan segera merampungkan transfer Palacio dan akan segera mendatangkannya per bulan Januari 2019 nanti. Namun River Plate tak bersedia melepasnya pada musim dingin ini dan hanya akan melepasnya pada musim panas mendatang.
Dukungan Rekan Setim
Kabar kepindahan Palacios ini ke Madrid mendapatkan dukungan dari Ponzio. Gelandang berusia 34 tahun ini mengaku mendukungnya pindah ke Spanyol, apalagi karena menurutnya juniornya itu memang pantas dan memiliki kemampuan yang dibutuhkan untuk bermain di klub tersebut.
"Ia telah bersama kami selama hampir dua setengah tahun. Ia telah menjadi pemain di River, di sepakbola Argentina," serunya pada AS.
"Real Madrid? Saya percaya pada kemampuan yang ia miliki. Tentu saja, Anda tidak bisa memintanya untuk menjadi sama dengan Luka Modric. Ia berusia 20 tahun. Ia pergi ke benua lain, ke jenis sepakbola lain," cetusnya.
“Tetapi kondisi harus tumbuh. Ia sangat menyukai Real Madrid. Secara teknis ia bagus, ia punya pijakan yang bagus, secara individual ia bagus. Tapi ia harus tetap menjaga kepalanya. Ia harus tenang karena ia akan membuat lompatan setiap saat,” ujar Ponzio.
Dukungan Agen
Sebelumnya, agen sang pemain yakni Renato Corsi juga mengatakan bahwa kliennya memang pantas main di Madrid. Meskipun, sebenarnya banyak tim lain yang juga ingin memakai jasanya.
"Saya sendiri berharap ia bisa bermain untuk Real Madrid," serunya.
"Kami menerima banyak telpon dari Eropa, dari Inter, Roma, Wolfsburg. Ada banyak klub yang meminatinya namun yang paling serius saat ini adalah dengan Real Madrid."
"Kami memang sempat mengadakan pembicaraan dengan Barca, namun tidak ada kelanjutannya hingga saat ini."
Berita Video
Berita video jawaban cepat Direktur Utama Persija Jakarta tentang pemain-pemain Macan Kemayoran.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Palacios Memang Tipe Pemain yang Cocok untuk Madrid
Liga Spanyol 16 Desember 2018, 22:47 -
Xavi Balas Kata-kata Manis Luka Modric dengan Pujian
Liga Spanyol 16 Desember 2018, 21:00 -
Courtois: Diego Simeone Kritik Madrid Buat Cari Popularitas
Liga Spanyol 16 Desember 2018, 19:00 -
Ronaldo dan Messi Absen di Gala Ballon d'Or, Luka Modric: Dasar Egois!
Liga Champions 16 Desember 2018, 15:20 -
Santiago Solari Konfirmasi Cedera Karim Benzema dan Marco Asensio
Liga Spanyol 16 Desember 2018, 15:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR