Madrid, yang baru saja gagal masuk final Liga Champions, akan menjamu Malaga dalam lanjutan kompetisi La Liga di Santiago Bernabeu Kamis (09/5) dini hari nanti. Laga itu sendiri merupakan rearranged fixture karena pasukan Jose Mourinho akan bertarung dengan Atletico Madrid dalam final Copa del Rey 17 Mei.
Madrid kini menempati peringkat dua klasemen sementara dan tertinggal 11 poin dari Barcelona dengan empat laga tersisa. Melawan Malaga, Madrid harus menang jika tak ingin sang rival dinobatkan sebagai juara bahkan sebelum turun melawan Atletico di jornada 35, Senin (13/5). Hanya kemenangan atas Malaga yang bisa membuat Madrid menunda pesta Blaugrana.
Spekulasi seputar masa depan Mourinho semakin gencar setelah langkah Madrid ke Wembley dikandaskan Borussia Dortmund tengah pekan lalu, sedangkan pria Portugal itu sendiri justru memanaskannya.
Mourinho melontarkan komentar yang menyudutkan kiper dan kapten sekaligus idola publik Bernabeu, Iker Casillas. Mourinho mengatakan bahwa dia menyesal baru mendatangkan kiper Diego Lopez, pengganti Casillas saat cedera, di tengah musim.
Para suporter Madrid pun menanggapinya dengan mengelu-elukan sang kapten saat namanya disebut sebagai pemain cadangan dalam laga melawan Real Valladolid akhir pekan lalu. Mourinho sebaliknya. Dia justru mendapat cemoohan dari sebagian besar penghuni tribun.
Pepe, pemain yang diyakini sebagai salah satu favorit Mourinho, dan Sergio Ramos pun telah menentang The Special One dengan menyuarakan dukungan untuk Casillas lewat media jejaring sosial. Situasi ini tak disukai Perez.
"Kami ditunggu dua tantangan besar, yakni Euroleague (basket) Final Four dan final Copa del Rey," tutur Perez seperti dikutip Reuters.
"Kami harus bersatu dan memberikan yang terbaik demi para suporter. Para pemain kami pasti akan melakukannya," tegas sang presiden.
Harapan Madrid untuk mempertahankan gelar La Liga mungkin sudah hampir habis. Namun, mereka dituntut untuk menjaga rekor 42 laga tak terkalahkan dalam semua ajang di Bernabeu saat menjamu Malaga nanti. [initial]
Pepe Kini Berpihak Kepada Casillas?
Video: Mourinho Acuhkan Casillas di Lorong Bernabeu
Ketika Santiago Bernabeu Cemooh Mourinho
Pepe Kecam Komentar Mourinho Soal Casillas
Penyesalan Mourinho Terhadap Lopez (reu/gia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Zanetti: Mourinho Selalu Utamakan Kepentingan Tim
Liga Italia 7 Mei 2013, 23:00 -
Cavani Diminta Pindah ke Spanyol
Liga Italia 7 Mei 2013, 22:26 -
Terry: Fans Chelsea Inginkan Mourinho
Liga Champions 7 Mei 2013, 20:20 -
Zidane Jadi Asisten Ancelotti di Madrid?
Liga Spanyol 7 Mei 2013, 19:27 -
Vilanova 'Terima' Pujian Mourinho
Liga Spanyol 7 Mei 2013, 18:32
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap, Hasil, Klasemen, dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 4 Oktober 2025, 09:12 -
Jadwal Lengkap, Hasil, Klasemen, dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 09:08 -
Hasil FP2 Moto2 Mandalika 2025: Manuel Gonzalez dan Diogo Moreira Terdepan
Otomotif 4 Oktober 2025, 09:07 -
Alisson Tumbang, Bakal Absen Bela Liverpool Beberapa Pekan ke Depan
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 09:07 -
Hasil FP2 Moto3 Mandalika 2025: Adrian Fernandez Tercepat, Ungguli David Munoz
Otomotif 4 Oktober 2025, 08:48 -
Amorim Tegaskan Formasi Tiga Bek Bukan Biang Kerok Hasil Buruk Manchester United
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 06:30 -
Diterpa Kritik Tajam, Amorim Pilih Bertahan dan Pasrahkan Nasibnya ke Dewan MU
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:59
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR