
Bola.net - Real Madrid akan kedatangan Kylian Mbappe pada musim depan. Akan tetapi, Bernd Schuster yakin kehilangan Toni Kroos merupakan pukulan besar buat Los Blancos.
Real Madrid sudah mengumumkan transfer Mbappe. Bintang asal Prancis itu bergabung ke klub Spanyol itu dengan status bebas transfer setelah kontraknya di PSG berakhir.
Di sisi lain, Real Madrid berpisah dengan Kroos pada musim panas ini. Kroos meninggalkan Santiago Bernabeu setelah mengabdi selama 10 tahun di klub.
Kroos selama ini menjadi pemain yang cukup penting di lini tengah Real Madrid. Gelandang asal Jerman itu memainkan 465 pertandingan bersama Los Blancos.
Kehilangan Kroos Bisa Jadi Masalah
Schuster memperingatkan mantan timnya Real Madrid untuk tidak meremehkan kepergian Kroos. Mengingat perannya yang sangat penting, kehilangan Kroos bisa menjadi masalah buat Los Blancos.
"Mbappe akan datang, tetapi Anda kehilangan Kroos... kita lupa bahwa ia akan menjadi masalah bagi Madrid," kata Schuster dilansir AS.
"Saya meragukan lini tengah Madrid karena Kroos sangat penting dalam mengatur permainan dan Madrid akan kehilangan banyak hal tanpanya dalam hal menciptakan permainan."
Karier Kroos di Real Madrid
Kroos bergabung ke Real Madrid pada musim panas 2014. Los Blancos membelinya dari Bayern Munich seharga 25 juta euro.
Kroos langsung menjelma menjadi jendral di lini tengah Real Madrid. Posisinya tidak tergantikan hingga musim terakhirnya di Santiago Bernabeu.
Selama berseragam Los Merengues, Kroos memainkan 465 pertandingan di semua kompetisi. Dia menyumbang 28 gol dan 99 assist.
Kroos juga telah memenangkan 21 trofi. Itu termasuk empat gelar La Liga dan lima gelar Liga Champions.
Sumber: AS
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Peringatan untuk Real Madrid, Kehilangan Toni Kroos Bisa Jadi Masalah
Liga Spanyol 14 Juni 2024, 05:43 -
Real Madrid Inginkan Bintang Tottenham Ini
Liga Spanyol 13 Juni 2024, 21:00 -
Demi Perkuat Sektor Lini Belakang, Real Madrid Incar Cristian Romero
Liga Spanyol 13 Juni 2024, 08:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR