Bola.net - Kontrak Lionel Messi di Barcelona akan habis pada 30 Juni 2021 nanti. Mulai 1 Januari 2021, kapten Barcelona itu bebas bicara dengan klub-klub lain.
Memperkuat Barcelona sejak 2004, bintang 33 tahun Argentina tersebut belakangan ini mulai goyah. Di awal musim, dia bahkan ingin hengkang, sebelum akhirnya memutuskan untuk bertahan.
Namun, meski bertahan, Messi seolah tidak lagi sama. Musim ini, dia jauh dari performa terbaiknya.
Nah, sekarang, perlukah Barcelona kembali meyakinkan Messi untuk bertahan? Menurut calon presiden Barcelona, Xavi Vilajoana, itu bukan yang utama.
Menurutnya, yang perlu dilakukan sekarang adalah meminta konfirmasi dari sang kapten apakah dia memang ingin bertahan di Barcelona atau tidak. Dengan kata lain, keinginan itu harus berasal dari dalam dirinya sendiri.
Pentingnya Motivasi

"Di dunia olahraga, motivasi itu vital, terutama jika Anda seorang kapten," kata Vilajoana, seperti dikutip Marca. Motivasi itulah yang berperan penting ketika Anda merasa down."
Menurut Vilajoana, Barcelona saat ini jarang bisa bangkit setelah kebobolan. Itu adalah salah satu tanda kurangnya motivasi.
"Itulah kenapa kita perlu bertanya kepadanya apakah dia ingin bermain untuk klub terbaik di dunia atau tidak. Ini bukan cuma tentang meyakinkan dia. Dia sendiri yang harus menginginkannya."
Messi sudah menjadi ikon Barcelona. Sulit melihatnya memakai seragam klub lain.
Namun, percuma pihak klub membujuk Messi untuk bertahan apabila hatinya sudah tak lagi berada di Barcelona.
Sumber: Marca
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Prediksi Barcelona vs Levante 14 Desember 2020
- Beda Dengan Laporta, Capres Barcelona Ini Bakal Potong Gaji Messi
- Termasuk Ronaldo, Ini Pemain-Pemain Terbaik Eropa 2020 Versi IFFHS
- Januari, Barcelona Prioritaskan Transfer Memphis Depay
- Boateng Sarankan Messi Ikuti Jejak Maradona untuk Tinggalkan Barcelona dan Pindah ke Napoli
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mencari Klub yang Tepat Bagi David Alaba Jika Jadi Tinggalkan Bayern Munchen
Bundesliga 13 Desember 2020, 23:15
-
Meski Mungkin Menang, Ini 5 Alasan Barcelona Harus Waspada Hadapi Levante
Liga Spanyol 13 Desember 2020, 20:00
-
Terkesan 'Dibuang' Barcelona, Kini Arthur Melo Buka Suara
Liga Spanyol 13 Desember 2020, 18:30
-
Masalah Mental, Barcelona Butuh Bantuan Psikolog Olahraga?
Liga Spanyol 13 Desember 2020, 18:00
-
Pesan Ronald Koeman untuk Fans Barcelona: Ini Sulit, Kami Sedang Transisi
Liga Spanyol 13 Desember 2020, 16:16
LATEST UPDATE
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25





















KOMENTAR