
Bola.net - Barcelona akan dijamu oleh Rayo Vallecano di Campo de Futbol de Vallecas pada pekan ke-31 La Liga 2022/2023. Pertandingan Liga Spanyol antara Rayo vs Barcelona ini akan live Kamis, 27 April 2023, jam 03:00 WIB.
Akhir pekan kemarin, setelah sebelumnya hanya bisa imbang 0-0 lawan Girona dan Getafe, Barcelona kembali ke trek kemenangan. Menjamu Atletico Madrid yang sedang tangguh-tangguhnya, Barcelona menang 1-0 berkat gol tunggal Ferran Torres menit 44.
Per pekan ke-30, Barcelona memimpin klasemen dengan keunggulan 11 poin atas Real Madrid. Barcelona membutuhkan konsistensi jika tak mau memberi sang juara bertahan peluang untuk menipiskan selisih poin.
Bagi Barcelona, laga melawan Rayo perlu dimenangkan. Namun, jika melihat catatan pertemuan terkini, itu sepertinya tidak bakal mudah.
Pasalnya, dalam tiga pertemuan terakhir, Barcelona selalu gagal mencetak gol maupun mengalahkan tim yang satu ini. Mereka kalah dua kali dan seri sekali.
Setelah ditahan 0-0 oleh Rayo di Camp Nou pada pekan perdana musim ini, bisakah Barcelona meraih hasil lebih baik di Campo de Futbol de Vallecas nanti?
Prediksi Starting XI
Rayo Vallecano (4-3-3): Dimitrievski; Fran Garcia, Catena, Lejeune, Balliu; Pathe Ciss, Trejo, Oscar Valentin; Alvaro Garcia, Sergio Camello, Isi Palazon.
Pelatih: Andoni Iraola.
Info skuad: Comesana (skorsing), Falcao (cedera).
Barcelona (4-3-3): Ter Stegen; Balde, Alonso, Araujo, Kounde; Gavi, De Jong, Pedri; Ferran Torres, Lewandowski, Raphinha.
Pelatih: Xavi.
Info skuad: Busquets (skorsing), Christensen (cedera), Roberto (cedera), Dembele (cedera).
Head to Head
Head to head di La Liga
Rayo Vallecano menang: 6
Seri: 9
Barcelona menang: 24.
5 Pertemuan Terakhir
14-08-2022 Barcelona 0-0 Rayo (La Liga)
25-04-2022 Barcelona 0-1 Rayo (La Liga)
28-10-2021 Rayo 1-0 Barcelona (La Liga)
28-01-2021 Rayo 1-2 Barcelona (Copa del Rey)
10-03-2019 Barcelona 3-1 Rayo (La Liga).
5 Pertandingan Terakhir Rayo Vallecano (S-S-K-M-K)
18-03-23 Rayo 2-2 Girona (La Liga)
04-04-23 Valencia 1-1 Rayo (La Liga)
10-04-23 Rayo 1-2 Atletico (La Liga)
15-04-23 Rayo 2-1 Osasuna (La Liga)
22-04-23 Sociedad 2-1 Rayo (La Liga).
5 Pertandingan Terakhir Barcelona (M-K-S-S-M)
02-04-23 Elche 0-4 Barcelona (La Liga)
06-04-23 Barcelona 0-4 Madrid (Copa del Rey)
11-04-23 Barcelona 0-0 Girona (La Liga)
16-04-23 Getafe 0-0 Barcelona (La Liga)
23-04-23 Barcelona 1-0 Atletico (La Liga).
Statistik dan Prediksi Skor
- Rayo tak terkalahkan dalam 3 laga terakhirnya melawan Barcelona di semua kompetisi (M2 S1 K0).
- Rayo selalu clean sheet dalam 3 laga terakhirnya melawan Barcelona di semua kompetisi.
- Rayo cuma menang 1 kali dalam 10 laga terakhirnya di La Liga (M1 S5 K4).
- Rayo cuma menang 2 kali dalam 9 laga kandang terakhirnya di La Liga (M2 S4 K3).
- Barcelona tak terkalahkan dalam 7 laga terakhirnya di La Liga (M5 S2 K0).
- Barcelona mencatatkan 6 clean sheet dan cuma kebobolan total 1 gol dalam 7 laga terakhirnya di La Liga.
- Barcelona cuma mencetak total 1 gol dalam 3 laga terakhirnya di La Liga.
- Barcelona selalu clean sheet dalam 3 laga tandang terakhirnya di La Liga: 1-0 vs Bilbao, 4-0 vs Elche, 0-0 vs Getafe.
Prediksi skor akhir: Rayo Vallecano 0-1 Barcelona.
Jadwal Lengkap La Liga 2022/2023 Pekan 31
Rabu, 26 April 2023
00:30 WIB Cadiz vs Osasuna
00:30 WIB Girona vs Real Madrid
03:00 WIB Real Betis vs Real Sociedad
Kamis, 27 April 2023
00:30 WIB Atletico Madrid vs Real Mallorca
00:30 WIB Getafe vs Almeria
03:00 WIB Celta Vigo vs Elche
03:00 WIB Rayo Vallecano vs Barcelona
Jumat, 28 April 2023
00:30 WIB Villarreal vs Espanyol
00:30 WIB Valencia vs Real Valladolid
03:00 WIB Athletic Bilbao vs Sevilla
Klasemen Sementara La Liga 2022/2023
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Messi Kembali ke Barcelona, Ancelotti Cuek
- Lionel Messi Terpantau di Spanyol Bawa Banyak Koper, Ada Apa Nih?
- Kontrak tak Diperpanjang PSG, Messi Siap Balik ke Barcelona?
- Rapor Pemain Barcelona saat Bekuk Atletico Madrid: Ter Stegen Penyelamat, Lewa Kenapa?
- Netizen Geram Barcelona Menang Tipis: Harusnya Lebih dari Satu, Nyerang Elit, Nyetak Gol Sulit
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Rayo Vallecano vs Barcelona 27 April 2023
Liga Spanyol 25 April 2023, 14:42 -
Prediksi Inter Milan vs Juventus 27 April 2023
Liga Italia 25 April 2023, 13:44 -
Prediksi Manchester City vs Arsenal 27 April 2023
Liga Inggris 25 April 2023, 11:41 -
Prediksi Chelsea vs Brentford 27 April 2023
Liga Inggris 25 April 2023, 09:37 -
Prediksi West Ham vs Liverpool 27 April 2023
Liga Inggris 25 April 2023, 08:43
LATEST UPDATE
-
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02 -
Jadwal Premier League Pekan Ini, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 16:00 -
Cek Jadwal dan Nonton Liga Inggris 2025/26: Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:56 -
Saksikan dan Nonton Liga Inggris Chelsea vs Liverpool: Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:52 -
Prediksi Brentford vs Manchester City 5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:37
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR