
Bola.net - Sebuah pujian dilayangkan Zinedine Zidane kepada Gareth Bale. Ia menyebut sang winger sudah bertransformasi menjadi pemain yang krusial bagi Real Madrid.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa pada musim panas kemarin ada hubungan yang tidak akur di antara Zidane dan Bale. Zidane sempat mengatakan bahwa ia ingin Bale pergi secepat mungkin dari skuat El Real.
Namun karena satu dan dua hal, Bale batal pindah dari Real Madrid di musim panas kemarin. Namun ada perubahan nasib pada dirinya, di mana ia kini menjadi salah satu pemain andalan Zidane di lini serang El Real.
Zidane sendiri tidak sungkan memuji kontribusi besar Bale bagi timnya. "Bale benar-benar fokus saat ini dan pemain kami yang lain sama sepertinya," beber Zidane yang dikutip Goal International.
Baca komentar lengkap ZIdane di bawah ini.
Kualitas Bagus
Zidane menyebut bahwa Bale saat ini sudah menjadi pemain yang krusial bagi timnya.
Untuk itu ia berharap pemain Timnas Wales itu bisa terus konsisten memberikan performa apiknya untuk skuat Los Blancos.
"Dia ingin melakukan sesuatu yang besar untuk kami dan ia berada di momen yang bagus. Ia adalah pemain yang sangat penting bagi kami dan dia tahu bahwa ia adalah pemain yang hebat."
Paket Komplit
Zidane mengacungi jempol atas kontribusi yang diberikan Bale terhadap timnya.
Ia menyebut bahwa Bale tidak hanya berpartisipasi saat menyerang, tetapi ia juga membantu pertahanan.
"Dia membantu kami saat menyerang dan juga ia membantu pertahanan kami seperti di pertandingan sebelumnya. Jika seluruh pemain kami berkomitmen seperti dirinya, maka kami akan meraih banyak hal besar." imbuhnya.
Kontribusi Apik
Sejauh ini Bale memang memberikan kontribusi yang nyata bagi skuat Los Blancos.
Ia berhasil membuat 2 gol dan 1 assist dari total empat pertandingan terakhir Real Madrid di ajang La Liga.
(Goal International)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
De Ligt, Mount, Donnarumma, dan Vinicius Masuk Nominasi Golden Boy 2019
Lain Lain 25 September 2019, 22:50 -
Misteri, Gareth Bale 'Hilang' dari Skuat Real Madrid Kontra Osasuna
Liga Spanyol 25 September 2019, 22:00 -
Pujian Setinggi Langit Zinedine Zidane kepada Gareth Bale
Liga Spanyol 25 September 2019, 21:00 -
Lima Bek Ini Peformanya Lebih Baik dari Marcelo di Musim 2018-19
Liga Champions 25 September 2019, 18:57 -
4 Pemain Tertua di Real Madrid Saat Ini
Editorial 25 September 2019, 16:54
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46 -
Marc Guehi Pilih Move On usai Gagal Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:34 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen 4 Oktober 2025
Bundesliga 3 Oktober 2025, 12:26 -
Cek Jadwal Serie A 2025/26: Matchweek 6: Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Italia 3 Oktober 2025, 12:21 -
Cek Jadwal dan Nonton NFL Matchweek 5: Eksklusif di Vidio
Olahraga Lain-Lain 3 Oktober 2025, 12:13 -
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR