
Bola.net - Manajer Barcelona, Xavi membantah kabar timnya akan menjual Raphinha. Ia menyebut winger timnas Brasil itu masih punya peran yang krusial bagi skuat Las Azulgrana.
Raphinha sendiri masih berstatus sebagai pemain anyar Barcelona. Sang winger bergabung dari Leeds United pada musim panas tahun lalu dengan tebusan yang tidak murah.
Enam bulan pertama Raphinha di Barcelona tidak berjalan mulus. Belakangan sang winger lebih banyak duduk di bangku cadangan Las Azulgrana.
Situasi ini membuat muncul beberapa rumor terkait masa depan Raphinha. Sang winger dilaporkan bakal didepak dari skuat Barcelona untuk menambah pemasukan mereka.
Benarkan Raphinha bakal dilego Barcelona? Simak penuturan Xavi di bawah ini.
Pemain Krusial
Baru-baru ini, Xavi dimintai tanggapan terkait rumor Raphinha yang bakal dijual Barcelona di musim dingin ini.
Ia memastikan bahwa kabar itu tidak benar, karena Raphinha masih masuk dalam rencananya.
"Itu tidak benar [Raphinha bakal dijual]. Dia adalah pemain yang penting bagi kami," buka Xavi seperti yang dikutip Marca.
Masa Depan Cerah
Xavi juga menepis anggapan bahwa Raphinha adalah pembelian flop yang dilakukan Barcelona.
Sang manajer menilai Raphinha punya talenta yang besar dan ia bisa jadi pemain kunci Barcelona dalam beebrapa tahun ke depan.
"Rafa akan jadi pemain yang sangat penting bagi kami. Saya percaya bahwa dia akan punya masa depan yang bagus di Barcelona," imbuhnya.
Peminat
Menurut gosip yang beredar, beberapa klub top EPL mulai mendekati Barcelona untuk merekrut Raphinha.
Ada Chelsea dan Arsenal yang dilaporkan tertarik merekrut sang winger sebelum bursa transfer musim dingin ditutup.
Klasemen La Liga
(Marca)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Resmi, Barcelona Perpanjang Kontrak Marcos Alonso
Liga Spanyol 27 Januari 2023, 22:55
-
Raphinha Digosipkan Bakal Didepak Barcelona, Xavi: Kata Siapa Tuh?
Liga Spanyol 27 Januari 2023, 20:33
-
Setelah Barcelona, Kini PSG Juga Tertarik Datangkan Silva dari Man City
Liga Eropa Lain 27 Januari 2023, 05:45
-
Barcelona Hidupkan Minat untuk Marco Asensio?
Liga Spanyol 26 Januari 2023, 18:20
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR