Bola.net - Rencana Real Madrid untuk memboyong Neymar sedikit lagi akan terealisasi. Florentino Perez diberitakan sudah mendapatkan dana pinjaman untuk mengamankan transfer pemain PSG tersebut.
Pada musim panas ini, PSG sudah mengonfirmasi akan menjual Neymar. Mereka akan melepaskan sang pemain setelah penyerang TImnas Brasil mengatakan tidak ingin bermain lagi untuk PSG.
Real Madrid disebut menjadi salah satu klub yang berminat memboyong Neymar. Namun mereka diberitakan memiliki masalah finansial untuk menuntaskan transfer ini.
Namun Sport mengklaim bahwa masalah finansial itu sudah teratasi. Real Madrid disebut bakal segera mengajukan tawaran untuk Neymar.
Simak situasi transfer Neymar di bawah ini.
Dapat Pinjaman
Menurut laporan tersebut, Real Madrid pada awalnya mengalami kendala untuk menebus Neymar.
Mereka baru saja menghabiskan lebih dari 300 juta Euro untuk belanja di musim panas ini. Untuk itu mereka tidak memiliki uang yang tersisa untuk menebus Neymar yang dihargai 200 juta Euro oleh PSG.
Namun Presiden mereka, Florentino Perez diberitakan sudah mendapatkan pinjaman uang. Untuk itu mereka bakal segera mengajukan tawaran kepada PSG.
Tukar Tambah
Laporan Sport mengklaim bahwa Madrid tidak akan membayar tunai sebesar 200 juta Euro untuk transfer Neymar.
Mereka berencana membayar sekitar 120 juta Euro kepada PSG. Selain itu mereka akan menambahkan satu atau dua pemain untuk masuk dalam tawaran ini.
Pihak Madrid disebut sudah mulai intens berkomunikasi dengan agen Neymar dan mereka berharap transfer ini bisa menjadi kenyataan.
Bersaing
Real Madrid saat ini tengah bersaing dengan ketat untuk mendapatkan jasa Neymar.
Mereka bersaing dengan Barcelona yang juga ingin memulangkan sang pemain ke Camp Nou.
(Sport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Soal Neymar dan Pogba, Zidane Ogah Membahas Pemain yang Bukan Miliknya
Liga Spanyol 16 Agustus 2019, 23:58
-
Barcelona Tawarkan Dua Pemain untuk Datangkan Neymar
Liga Spanyol 16 Agustus 2019, 21:20
-
Real Madrid Dapat Pinjaman Uang untuk Beli Neymar
Liga Spanyol 16 Agustus 2019, 20:20
-
Barcelona Minta Neymar Ajukan Permintaan Transfer ke PSG
Liga Spanyol 16 Agustus 2019, 17:00
-
PSG Sebut Nego Transfer Neymar Masih Macet
Liga Inggris 16 Agustus 2019, 16:40
LATEST UPDATE
-
Benarkah Ruang Ganti Real Madrid Retak?
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 15:54
-
Real Madrid vs Atletico Madrid: Dendam Bellingham dan Pengorbanan Demi Mbappe
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 15:33
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR