Bola.net - Raksasa La Liga, Real Madrid sukses mengalahkan Barcelona dalam perburuan tanda tangan Milan Skriniar. Hal itu dikonfirmasi langsung oleh agen bek andalan Inter Milan tersebut.
Performa gemilang yang ditunjukkan Milan Skriniar bersama Inter dalam tiga musim terakhir membuat bek internasional Slovakia itu menjadi incaran sejumlah klub top Eropa.
Skriniar sempat gencar dikabarkan akan pindah pada musim panas kemarin. Namun bek 24 tahun itu justru memperpanjang kontraknya bersama Nerazzurri hingga 2024 mendatang.
Pengakuan Agen Skriniar
Agen Skriniar, Mithat Halis mengungkapkan bahwa Real Madrid kini berada di posisi terdepan untuk merekrut kliennya ketika jendela transfer musim panas nanti dibuka.
"Skriniar bernilai 100 juta euro. Real Madrid dan Barcelona bersaing memperebutkan tanda tangannya selama dua tahun terakhir," ujar Halis kepada AS.
"Sekarang Real Madrid makin dekat untuk mencapai kesepakatan dengan Inter karena mereka lebih menginginkan dan membutuhkan dia dibanding Barcelona," lanjutnya.
Calon Pengganti Sergio Ramos
Kuatnya keinginan Real Madrid untuk memboyong Skriniar ke Santiago Bernabeu didasari tekad mereka untuk mencari calon pengganti kapten Sergio Ramos.
Ramos saat ini memang masih menjadi andalan di lini belakang tim asuhan Zinedine Zidane. Namun dengan usianya yang sudah menginjak 33 tahun itu, masa kejayaan Ramos diyakini tak akan lama lagi berakhir.
Skriniar saat ini tengah fokus memperkuat Inter Milan yang kembali meramaikan persaingan juara Serie A, berduel ketat dengan Juventus di papan atas klasemen.
Sumber: AS
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Ternyata Hampir Gabung PSG Sebelum ke Juventus, Mengapa Batal?
Liga Spanyol 20 November 2019, 23:30
-
Wales, Golf, Madrid - Gareth Bale Memang Doyan Cari Masalah
Liga Spanyol 20 November 2019, 22:30
-
Real Madrid Pulangkan Acraf Hakimi di Tahun 2020
Liga Spanyol 20 November 2019, 21:40
-
Real Madrid Intip Peluang Dapatkan Lucas Torreira
Liga Spanyol 20 November 2019, 17:40
-
Kabar Terkini Para Pencetak Gol Termuda Real Madrid Sejak 2000
Liga Spanyol 20 November 2019, 16:19
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR