
Tampil dengan kekuatan terbaik minus Marcelo dan Sergio Ramos, Los Blancos langsung tancap gas sejak awal pertandingan. Peluang pertama datang di menit ke tujuh, saat tendangan jarak jauh Ronaldo hanya mampu menggetarkan mistar gawang Sociedad.
Lima menit kemudian akhirnya superstar asal Portugal ini berhasil menaklukkan kiper Claudio Bravo. Tendangan keras kaki kanannya dari sudut sempit berhasil membuka keran gol Madrid di laga ini.
Tim tuan rumah tidak mengendurkan serangan dan terus mengurung pertahanan Txuri-Urdin. Enam menit berselang mereka berhasil menggandakan keunggulan, kali ini Benzema berhasil memanfaatkan umpan Ronaldo dengan sebuah penyelesaian yang jitu.
Pasukan Jagoba Arrasate kian terpuruk setelah di menit ke 26 mereka dijatuhi hukuman penalti akibat handsball yang dilakukan Markel Bergara di kotak terlarang. Ronaldo yang maju sebagai eksekutor menuntaskan tugasnya dengan baik dan mengubah skor menjadi 3-0.
Khedira semakin memperdalam luka tim tamu dengan gol yang dicetaknya pada menit ke 36. Gelandang asal Jerman ini menuntaskan umpan dari Gareth Bale dengan tendangan keras yang gagal diselamatkan Bravo. Skor empat gol tanpa balas bertahan hingga turun minum.
Sociedad melakukan dua pergantian pemain sekaligus dengan memasukkan Alberto De La Bella dan David Zurutzua di babak kedua. Perubahan taktik ini membuat permainan berjalan lebih seimbang, terbukti Madrid baru memperoleh tembakan ke gawang pertama mereka setelah sepuluh menit paruh kedua berjalan.
La Real akhirnya mampu menjebol gawang tuan rumah di menit ke 60. Kegagalan Pepe dan Raphael Varane dalam memotong umpan terobosan membuat Griezmann tinggal berhadapan satu lawan satu dengan Diego Lopez. Pemain asal Prancis ini melakukan chip cantik untuk menaklukkan sang kiper dan memperkecil ketertinggalan.
Griezmann hampir mencetak gol keduanya sembilan menit berselang, namun tendangannya menyambut umpan terobosan Carlos Vela masih gagal menemui sasaran.
Ronaldo mencetak gol kelima Madrid sekaligus hattricknya pada menit ke 75. Tendangan bebasnya dengan cantik menghujam gawang Sociedad, membuat kiper Bravo mati langkah dan terdiam di tempatnya.
Sociedad sempat meraih sejumlah di menit akhir pertandingan melalui Vela, De La Bella, dan Griezmann, namun semuanya gagal menembus gawang Madrid. Di sisi lain, pemain pengganti Alvaro Morata juga sempat mendapatkan peluang bagus jelang peluit panjang berbunyi, namun penyelesaian akhirnya masih melebar dari sasaran.
Hasil ini membuat Madrid memperkecil selisih menjadi dua poin dari posisi kedua, Atletico Madrid yang baru akan melangsungkan pertandingannya besok. Di sisi lain, hattrick yang dicetak Ronaldo membawanya menjadi pencetak gol terbanyak La Liga musim ini dengan 16 gol, unggul tiga gol dari dari rival terdekatnya, Diego Costa.
Susunan Pemain:
Real Madrid: Lopez (GK); Varane, Carvajal, Varane, Pepe, Arbeloa; Xabi Alonso (Illarramendi 70'), Khedira (Isco 77'); Ronaldo, Bale, Modric; Benzema (Morata 83')
Real Sociedad: Bravo (GK); C. Martinez (Ansotegi 59'); Gonzalez; I. Martinez, Angel; Bergara, Elustondo (Zurutzua 45'); Xabi Preito, Vela, Griezmann; Seferovic (De La Bella 45')
Statistik Real Madrid - Real Sociedad:
Shots: 17-8
Shots on goal: 8-3
Penguasaan bola: 56%-44%
Pelanggaran: 16-9
Corner: 2-7
Offside: 4-2
Kartu kuning: 2-1
Kartu merah: 0-0 (bola/mri)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Review: Inter Milan Pecundangi Livorno
Liga Italia 10 November 2013, 04:42
-
Review: Hattrick Ronaldo Binasakan Txuri-Urdin
Liga Spanyol 10 November 2013, 00:07
-
Review: Penalti Telat Hazard Selamatkan Muka Mourinho
Liga Inggris 9 November 2013, 23:59
-
Review: Gunduli Fulham, Liverpool Geser Chelsea
Liga Inggris 9 November 2013, 23:55
-
Review: Torino Hentikan Rekor Kemenangan Roma
Liga Italia 4 November 2013, 04:47
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR