Bola.net - - Cristiano Ronaldo secara mengejutkan mengatakan ingin meninggalkan Real Madrid. Pernyataan itu muncul sesaat setelah Real Madrid menjadi juara Liga Champions pada akhir pekan lalu di Kiev.
Ronaldo mengatakan bahwa perjalanannya bersama Madrid terasa luar biasa dan menyenangkan, tapi ia mengatakan sudah waktunya untuk mencari tantangan baru.
Ucapan Ronaldo saat itu memberikan efek kejut yang luar biasa bagi skuat, pelatih, serta petinggi Madrid. Semua orang di Madrid ramai-ramai meyakinkan bahwa Ronaldo akan bertahan. Kapten tim Sergio Ramos bahkan sampai meminta Ronaldo untuk memberikan penjelasan hari itu juga.
Menurut jurnalis yang sekaligus teman dekat Ronaldo, Nuno Gomes (bukan mantan penyerang timnas Portugal), memberikan wawancara kepada El Larguero.
"Saya yakin Cristiano tidak akan pergi, tapi dia kesal karena klub ebrjanji akan memperbarui kontraknya tapi sampai cukup lama, tidak ada yang terjadi, " cetus Nuno Gomes.
Nuno Gomes juga menceritakan beberapa rahasia internal Madrid soal Ronaldo.

Ronaldo Ingin Madrid Terus Perbarui Kontraknya
Nuno Gomes mengakui bahwa Ronaldo sejatinya tidak terlalu puas dengan gaji yang diterimanya saat ini di Madrid. Ronaldo ingin mendapatkan gaji setara para pemain kelas dunia lain seperti Lionel Messi dan Neymar. Untuk saat ini, gaji Ronaldo memang lebih rendah dari dua pemain itu.
"Real Madrid dan Cristiano akan mencapai kesepakatan dan pengertian nantinya. Cristiano adalah pemain terbaik dunia saat ini. Jika anda melihat gaji yang diterimanya saat ini, anda bisa berkesimpulan bahwa gajinya terlalu rendah.
Cristiano ingin Madrid menunjukkan niatan seperti ketika Barcelona memberikan kontrak kepada Xavi, Andres Iniesta, atau Lionel Messi. Barca memperbarui kontrak para pemain terbaik mereka sedikit demi sedikit dan terus menerus. Itu membuat pemain bahagia dan puas karena mendapatkan uang dari klub."

Ronaldo dan Flo Perez Kurang Akur?
Hubungan Ronaldo dengan Presiden Real Madrid, Florentino Perez disebut mulai renggang. Penyebabnya masih sama, Perez menjanjikan kontrak baru kepada Ronaldo tapi sampai saat ini belum juga direalisasikan.
"Hubungan Cristiano dengan Florentino Perez menjadi dingin sekarang. Perez menjanjikan akan memperpanjang kontrak Cristiano dan menaikkan gajinya. Tapi ketika Cristiano menagihnya, pihak Perez mengatakan bahwa sekarang masih belum waktunya.
Sekarang musim sudah berakhir dan tak ada apa pun yang terjadi. Cristiano merasa sedikit ditelantarkan. Cristiano merasa sedih karena pihak klub tidak menepati kata-kata mereka sendiri."

Gabung PSG atau Manchester United
Seandainya Ronaldo memang ingin meninggalkan Madrid , salah satu masalah yang akan dihadapinya adalah menemukan klub baru yang sesuai. Ronaldo tentu masih ingin bermain di level tertinggi dan tak banyak klub yang bisa menjadi lebih baik dari Madrid.
"Masih terlalu dini untuk mengatakan ke mana Cristiano akan pergi jika meninggalkan Madrid. Tak ada klub yang lebih hebat dari Real Madrid. Dia juga sangat suka tinggal di kota ini.
Tapi PSG selalu punya mimpi untuk bisa mendatangkan Cristiano. Di Eropa, Cristiano bisa bergabung dengan PSG atau pulang ke Manchester United. Dia masih sangat mencintai United. Tapi pada intinya Cristiano masih ingin bertahan, dan dia tidak melihat ada klub lain yang lebih baik untuk membantunya meraih Ballon d'Or"
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Salah Diklaim Absen di Partai Perdana Piala Dunia 2018
Piala Dunia 30 Mei 2018, 23:34
-
Guardiola Kagumi Karya Zidane di Madrid
Liga Champions 30 Mei 2018, 22:24
-
Man City Tegaskan Tak Akan Kejar Isco
Liga Inggris 30 Mei 2018, 21:55
-
Gantikan Modric, Madrid Sasar Christian Eriksen
Liga Spanyol 30 Mei 2018, 21:08
-
Lewandowski Konfirmasi Tinggalkan Bayern Munchen
Liga Eropa Lain 30 Mei 2018, 20:05
LATEST UPDATE
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR