Bola.net - Barcelona kemungkinan besar masih akan beres-beres pemain yang tidak dibutuhkan di dalam skuad. Sergi Roberto jadi salah satu pemain yang bisa jadi akan didepak.
Selama musim 2022/2023, Roberto baru bermain sebanyak 12 kali di semua ajang. Jumlahnya memang tidak banyak karena pemain berusia 30 tahun ini bukan pilihan utama.
Roberto bahkan mungkin saja tidak akan diperpanjang kontraknya di Barcelona. Kontraknya akan habis pada akhir musim 2022/2023.
Meski begitu, Roberto tidak berhenti berharap. Ia berdoa agar terus bisa berseragam Barcelona, walaupun dengan gaji yang kecil.
Belum Ditawari Kontrak
Jelang dibukanya bursa transfer musim dingin, Roberto mengaku belum ditawari kontrak baru oleh Barcelona. Dengan jangka waktu sisa enam bulan, ia bisa saja mencari klub baru.
Namun, Roberto tidak ingin memikirkan opsi tersebut. Barcelona baginya sudah menjadi seperti rumah.
“Sejauh ini, kami memang belum berbicara soal pembaharuan kontrak. Walaupun tentu saja keinginan saya adalah bertahan di sini,” katanya dalam wawancara dengan RAC1.
Tidak Masalah Gaji Kecil
Sejak musim panas 2022 lalu, Barcelona mengambil kebijakan untuk memangkas hampir setengah gaji para pemainnya. Sasarannya terutama para pemain bergaji mahal.
Roberto jadi salah satu yang dipotong gajinya, meski gajinya tidak tinggi-tinggi amat. Seandainya ada pembaharuan kontrak dengan gaji yang lebih kecil pun, baginya tidak masalah.
“Uang bagi saya bukan sesuatu yang penting,” tegas dia.
Bermain dengan Bangga
Keputusannya melakukan hal tersebut karena Roberto sudah sejak lama bangga bermain dengan Barcelona. Ia sejak kecil dididik oleh akademi Barcelona, lalu naik ke tim senior pada 2014 lalu.
“Saya pernah menerima gaji yang kecil. Waktu itu saya masih muda, ketika menjadi pemain Barca B,” jelas dia.
“Tetapi bagi saya itu bukan masalah. Saya tetap menjalani hari-hari saya dengan bangga karena saya memang ingin ada di sini,” tandasnya.
Sumber: RAC1
Klasemen La Liga 2022/2023
Coba Baca yang Ini Juga!
- 10 Pemain yang Cuma Numpang Lewat di Barcelona: Bertahan Satu Musim Saja
- Fakta dan Statistik Pralaga La Liga 2022/2023 Pekan Ini
- Jadwal Lengkap La Liga 2022/2023
- Bek Barcelona Tidak Sabar Hadapi Manchester United di Liga Europa
- Diam-diam Robert Lewandowski Simpan Keinginan Bermain Bareng Dengan Lionel Messi
- Robert Lewandowski Dukung Lionel Messi Dapat Ballon dOr 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Tidak Jadi Jual Jordi Alba di Tahun 2023?
Liga Spanyol 28 Desember 2022, 22:07
-
Gakpo Ketikung, Manchester United Pulangkan Memphis Depay?
Liga Inggris 28 Desember 2022, 21:00
-
Maaf Manchester United, Frenkie De Jong Tidak Jadi Dijual!
Liga Inggris 28 Desember 2022, 20:06
-
Sergi Roberto: Tidak Masalah Gaji Kecil yang Penting Main untuk Barcelona
Liga Spanyol 28 Desember 2022, 14:08
-
10 Pemain yang Cuma Numpang Lewat di Barcelona: Bertahan Satu Musim Saja
Liga Spanyol 28 Desember 2022, 11:47
LATEST UPDATE
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:04
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 5 Januari 2026, 09:00
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 08:48
-
Jadwal Lengkap Turnamen Voli Indonesia 2026, Jangan Lupa Dukung Tim Favoritmu!
Voli 5 Januari 2026, 08:40
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43


























KOMENTAR