Bola.net - - Santiago Solari akan melakoni laga El Clasico pertamanya sebagai pelatih Real Madrid. Ia pun berharap bisa mempersembahkan kemenangan dalam pertandingan tersebut.
Real Madrid akan bertandang ke markas Barcelona pada semifinal Copa del Rey leg pertama. Pertandingan itu akan digelar di Camp Nou pada Kamis (7/2/2019) dini hari WIB.
Kemudian leg kedua akan digelar di kandang Real Madrid, Santiago Bernabeu, 28 Februari nanti. Setelah itu, mereka bertemu lagi pada putaran kedua kompetisi La Liga, 3 Maret 2019.
Laga leg pertama nanti adalah pengalaman pertama Solari memimpin Madrid di El Clasico. Pada El Clasico terakhir, Los Blancos kalah dengan skor telak 5-1 dari Barcelona.
Ingin Menang
Solari mengaku sangat antusias menyambut laga El Clasico. Pelatih asal Argentina itu berharap timnya bisa menampilkan permainan terbaik dan meraih kemenangan.
“Kita tidak akan pernah tahu jika ada kejutan taktik atau tidak, itu tidak tergantung dari apa yang dilakukan oleh satu tim saja," kata Solari di situs resmi Real Madrid.
"Kami mengharapkan satu laga yang indah, itulah laga Clasico dan kami berharap agar semua orang dapat menikmatinya. Kami berharap memainkan satu pertandingan yang hebat dan menang."
Pentingnya El Clasico
Solari juga menekankan tentang pentingnya laga El Clasico. Menurutnya, El Clasico sudah menjadi rivalitas terbesar dalam sejarah sepak bola.
“Satu laga 'Clásico' adalah pertandingan di antara dua tim dengan rivalitas yang besar dari segi olahraga. Itu sama dengan River-Boca, Inter-AC Milán, San Lorenzo-Hucarán, Peñarol-Nacional. Dan tentu saja Real Madrid-Barcelona dan Real Madrid-Atlético…."
Video Pilihan
Berita video tentang fakta bahwa Cristiano Ronaldo adalah eksekutor tendangan bebas terburuk di Serie A.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alves: Ronaldo Marah Karena Ballon d'Or
Liga Italia 6 Februari 2019, 22:04
-
Messi Diyakini Tak Akan Memaksakan Diri Tampil di Clasico Leg Pertama
Liga Spanyol 6 Februari 2019, 19:20
-
Real Madrid dan Barcelona Ramaikan Perburuan Joao Felix
Liga Spanyol 6 Februari 2019, 19:00
-
Ultimatum Mijatovic untuk Bale: Main Bagus di Clasico, Atau Dicadangkan
Liga Spanyol 6 Februari 2019, 18:47
-
Tikung Barcelona, Real Madrid Siap Kejar Matthijs De Ligt
Liga Spanyol 6 Februari 2019, 18:20
LATEST UPDATE
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:55
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR