Bola.net - Entrenador Barcelona, Ernesto Valverde menegaskan bahwa target timnya pada tahun 2020 adalah meraih kemenangan di setiap laga yang dimainkan.
Barcelona sempat beberapa kali meraih hasil negatif di awal musim ini. Hingga kini Blaugrana sudah menelan tiga kekalahan di La Liga. Posisi Valverde di kursi pelatih pun kerap digoyang.
Terlepas dari masalah tersebut, kini Barcelona masih bertengger di puncak klasemen La Liga, unggul dua poin dari sang rival, Real Madrid.
Penilaian Valverde
Valverde mencoba memberikan penilaian terhadap performa timnya di musim ini. Eks pelatih Athletic Bilbao itu mengakui bahwa musim ini timnya lebih sulit meraih kemenangan.
"Kami tak mengawali liga dengan baik, tapi secara bertahap kami menjadi lebih baik," ujar Valverde di laman resmi Barcelona.
"Kami memuncaki tabel klasemen [La Liga], tapi perjalanan masih panjang. Tahun ini lebih lebih berat dibanding tahun-tahun sebelumnya. Kini lebih susah memenangi pertandingan," sambungnya.
Target Valverde
Pergantian tahun dari 2019 ke 2020 bakal terjadi tak lama lagi. Valverde pun berbicara mengenai harapannya untuk tahun 2020 nanti.
"Tahun depan, kami harus berada di kondisi puncak dalam momen-momen tertentu, dan terutama kami harus berhati-hati untuk tak kebobolan dua gol dalam hitungan menit," tutur Valverde.
"[Target kami di 2020 adalah] memenangi setiap pertandingan. Kita akan selalu butuh sedikit keberuntungan, tapi kami akan mencoba mencari keberuntungan dan kami akan melakukan segalanya untuk membuatnya terwujud," harapnya.
Sumber: FC Barcelona
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Griezmann: Kita Mungkin Tak Akan Pernah Melihat Pemain Seperti Messi Lagi
Liga Spanyol 26 Desember 2019, 21:39
-
Kekalahan di Final UCL Kontra Real Madrid Masih Terasa Menyesakkan Bagi Griezmann
Liga Champions 26 Desember 2019, 16:48
-
Griezmann Tidak Gabung Barcelona Demi Gelar Juara, Lantas Demi Apa?
Liga Spanyol 26 Desember 2019, 16:15
-
Di Dunia Tanpa 2 'Alien', Karim Benzema Adalah Penguasa La Liga
Liga Spanyol 26 Desember 2019, 10:18
-
Ketika Jose Callejon Ungguli Eden Hazard dan Lionel Messi
Liga Italia 26 Desember 2019, 09:27
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR