Bola.net - - Entah apa yang terbesit dalam pikiran kapten Real Madrid, Sergio Ramos, dalam sesi latihan tim baru-baru ini. Pemain yang berposisi sebagai bek tersebut tertangkap kamera sedang menumpahkan kekesalannya terhadap pemain muda, Sergio Reguilon.
Saat ini, Real Madrid sedang dalam persiapan untuk melakoni laga lanjutan grup G Liga Champions hari Rabu (24/10) nanti. Pada pertandingan itu, skuat asuhan Julen Lopetegui tersebut akan berhadapan dengan Viktoria Plzen.
Partai ini sendiri diyakini bisa menjadi ajang bagi Los Merengues untuk bangkit dari keterpurukannya. Terutama setelah mereka secara mengejutkan tumbang di tangan Levante dalam laga lanjutan La Liga akhir pekan kemarin.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Amukan Ramos
Sayangnya, ada sebuah tindakan tidak terpuji yang tertangkap kamera dalam sesi latihan Madrid kali ini. Hal itu bahkan dilakukan oleh seorang kapten yang seharusnya jadi panutan para pemain, Sergio Ramos.
Menurut laporan, bek berumur 32 tahun itu sempat terkena sikutan tepat di hidungnya. Kejadian itu dianggap sebagai awal mula dari kekesalan Ramos terhadap Sergio Reguilon di sesi latihan.
Dalam video yang dirilis oleh AS, pemain langganan timnas Spanyol itu nampak merebut bola dari genggaman pemain lain. Ia lalu melesakkan bola tersebut mengarah ke kepala Reguilon yang syukurnya tidak mengenainya.
Seolah tidak puas, ia terlihat sedang melontarkan beberapa kata kepadanya. Insiden itu diakhiri dengan Ramos yang menendang bola dan mengenai kaki pemain berumur 21 tahun itu.
Permintaan Maaf Ramos
Ramos sendiri sadar bahwa tindakannya itu jauh dari kata terpuji. Setelah video tersebar, ia menyampaikan permintaan maafnya karena menampakkan sikap yang jauh dari kata bagus tersebut melalui akun Twitternya.
"Walaupun tidak terlihat sebagai situasi yang cukup umum, namun tidak ada alasan. Saya seharusnya tidak bereaksi seperti itu. Kami selalu total, bukan begitu, Regui? Bersama di kemenangan tim," tulis Ramos, dikutip dari talkSPORT.
Reguilon nampaknya juga sudah memaafkan tindakan Sergio Ramos terhadap dirinya. Ia lalu menyampaikan sebuah pernyataan dalam kolom balasan dalam cuitan Ramos di sosial media.
"Selalu dengan tim dan kapten saya, untuk kemenangan esok hari!" ujarnya.
Saksikan Juga Video Ini
Lima gol yang diciptakan oleh timnas Indonesia U-19 kala bertemu Qatar dalam ajang Piala AFC U-19 bisa Bolaneters saksikan melalui tautan video di bawah ini.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mijatovic Sarankan Madrid Pertahankan Lopetegui
Liga Spanyol 23 Oktober 2018, 22:14
-
Bale dan Benzema Dianggap Tak Cukup Gantikan CR7
Liga Spanyol 23 Oktober 2018, 21:28
-
Mourinho Tahu Seberapa Besar Keinginan Ronaldo untuk Kalahkan MU
Liga Champions 23 Oktober 2018, 20:51
-
Hal Ini Buat Antonio Conte Sulit ke Real Madrid
Liga Spanyol 23 Oktober 2018, 19:20
-
Jelang Duel Lawan MU, Allegri Puji Ronaldo Sebagai Striker Terbaik Dunia
Liga Champions 23 Oktober 2018, 18:24
LATEST UPDATE
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR