
Bola.net - Rumor bergabungnya Kylian Mbappe ke Real Madrid di musim panas nanti nampaknya hanya sekedar rumor belaka. Penyerang PSG itu diberitakan tidak menjadi salah satu buruan El Real di musim panas nanti.
Merekrut striker baru merupakan salah satu rencana Real Madrid di musim panas nanti. Tim asal Ibukota Spanyol itu diberitakan butuh penyerang baru yang bisa menjadi alternatif jangka panjang pengganti Karim Benzema.
Nama Kylian Mbappe santer diberitakan menjadi target transfer Real Madrid. Sang striker disebut menjadi penyerang yang sangat didambakan Zidane di lini serangnya.
L'Equipe mengklaim bahwa transfer Mbappe ke Madrid tidak akan terjadi di musim panas nanti. Pasalnya El Real tidak berencana merekrut sang striker di musim panas ini.
Mengapa Mbappe tidak jadi direkrut oleh Real Madrid? Simak informasinya di bawah ini.
Keuangan Tidak Memungkinkan
Menurut laporan tersebut, Zidane masih menaruh hati terhadap Mbappe. Namun situasi keuangan mereka tidak memungkinkan untuk merekrut sang striker.
Keuangan El Real musim ini tengah terpukul. Pasalnya pemasukan mereka menurun drastis karena adanya pandemi virus corona.
Sementara transfer Mbappe sendiri menghabiskan dana di atas 200 juta Euro. Jadi manajemen El Real menilai transfer Mbappe tidak realistis dilakukan di musim panas nanti.
Tunggu Satu Tahun
Menurut laporan tersebut, Real Madrid akan menunggu sekitar satu tahun untuk merekrut Mbappe.
Langkah ini diambil karena Real Madrid butuh waktu untuk memulihkan perekonomian mereka. Jika keuangan mereka sudah membaik baru mereka mengejar kembali Mbappe.
Selain itu kontrak Mbappe sendiri akan berakhir di tahun 2022 mendatang. Jadi Real Madrid bisa merekrut sang striker dengan harga yang lebih murah di musim panas nanti.
Performa Apik
Musim ini Mbappe masih menunjukkan performa yang impresif di lini serang PSG.
Sang striker mencetak 30 gol dan 17 assist dari total 33 penampilan untuk Les Parisien.
(L'Equipe)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kisah Kleberson yang Pindah ke MU Karena 'Gocekan' Mulut Ronaldinho
Liga Inggris 24 April 2020, 22:24 -
Sabda Messi: Neymar Yes, Lautaro No!
Liga Spanyol 24 April 2020, 21:20 -
Tidak Ada Nama Kylian Mbappe di Daftar Transfer Real Madrid
Liga Spanyol 24 April 2020, 18:40 -
Karim Benzema Tinggalkan Real Madrid di Musim Panas?
Bola Indonesia 24 April 2020, 17:40 -
10 Trio Paling Ganas di Liga Top Eropa Musim Ini
Liga Italia 24 April 2020, 16:37
LATEST UPDATE
-
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR