Bola.net - - Sebuah pujian besar dilontarkan Xavi kepada Joshua Kimmich. Legenda Barcelona itu menilai pemain muda Bayern Munchen itu memiliki kualitas yang mumpuni untuk menjadi gelandang yang lebih baik daripada dirinya.
Kimmich yang bergabung dengan Bayern Munchen di tahun 2015 silam dikenal sebagai pemain yang serba bisa. Mantan pelatih Bayern Munchen, Pep Guardiola bahkan pernah mengatakan bahwa Kimmich bisa bermain di posisi manapun.
Di Bayern, Kimmich paling banyak dimainkan sebagai seorang bek kanan. Namun belakangan ini posisinya mulai digeser menjadi gelandang tengah oleh Niko Kovac.
Xavi sendiri merasa Kimmich memiliki potensi untuk menjadi gelandang terbaik di dunia. "Sebelum saya bertemu dengan Joshua, saya mengira bahwa ia lebih ingin bermain sebagai seorang bek," buka Xavi kepada Bild.
Baca pujian Xavi selengkapnya untuk Kimmich di bawah ini.
Penerus Xavi
Xavi yang dikenal sebagai salah satu gelandang terbaik dunia di dua dekade terakhir ini percaya bahwa Kimmich akan menuai banyak kesuksesan jika ia bermain sebagai gelandang.
"Ketika saya bertemu dengannya, ia mengatakan kepada saya bahwa ia punya impian besar lainnya. Joshua bisa bermain sebagai seorang pemain nomor enam yang sempurna."
"Saya yakin dia bisa menjadi 'The Next Xavi'. Dia bisa membuat perbedaan untuk timnya."
Lebih Baik
Xavi sendiri malah menilai Kimmich akan menjadi pemain yang jauh lebih baik daripada dirinya. Ia menyebut versatilitas Kimmich akan menjadi kualitas utama sang gelandang.
"Dia bisa menjadi salah satu pemain terbaik dunia di beberapa posisi, bahkan ia mungkin sudah menjadi pemain terbaik itu saat ini."
"Saya rasa dia bisa menjadi pemain yang lebih baik dari saya. Ada satu hal yang membedakan saya dan dirinya: Saya hanya bisa bermain di satu posisi sementara dia adalah pemain yang serba bisa." tandasnya.
Kontrak Panjang
Kimmich sendiri pada bulan Maret lalu memutuskan untuk berkomitmen lebih lama membela Bayern Munchen di mana ia terikat kontrak di sana hingga tahun 2023 mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bartomeu Enggan Bahas Gosip Neymar
Liga Spanyol 16 Januari 2019, 23:28
-
Bartomeu Yakin Valverde Bertahan di Barca Musim Depan
Liga Spanyol 16 Januari 2019, 22:54
-
Ernesto Valverde Ikut Bantah Barcelona Pulangkan Neymar
Liga Spanyol 16 Januari 2019, 22:00
-
Xavi: Joshua Kimmich Bisa Lampaui Saya!
Liga Spanyol 16 Januari 2019, 21:40
-
Xavi Ajak Joshua Kimmich Gabung Barcelona
Liga Spanyol 16 Januari 2019, 21:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR