Bola.net - Zinedine Zidane menegaskan Gareth Bale ngotot untuk bertahan di Real Madrid dan Los Blancos pun dipastikan bakal mengandalkan servisnya untuk musim ini.
Winger asal Wales itu kerap menghiasi kolom gosip media-media Eropa dalam beberapa bulan terakhir. Pasalnya masa depannya di Madrid tidak jelas.
Ia disebut bakal pindah dari Madrid. Pasalnya banyak fans yang mengecam performanya yang menurun.
Namun ia tetap terus bertahan di Madrid. Setelah itu Zinedine Zidane disebut tak menginginkan servisnya lagi di Santiago Bernabeu.
Bale sempat disebut akan hengkang ke China. Jiangsu Suning dikabarkan sudah mencapai kesepakatan dengan Madrid untuk memboyongnya. Namun transfer itu akhirnya batal dan ia sekali lagi tetap bertahan di Bernabeu.
Bertahan
Zidane kemudian ditanya soal masa depan pemain berusia 30 tahun tersebut. Ia menegaskan bahwa situasinya tidak berubah seperti sebelumnya.
"Apa yang berubah adalah bahwa pemain ingin tetap bertahan. Tidak lebih,” ucapnya seperti dilansir Football Espana.
“Yang menarik bagi kami, dari awal adalah, bahwa pemain ingin bertahan di klub. Itu adalah hal yang paling penting," aku Zidane.
Jadi Andalan
Zidane menambahkan bahwa karena Bale tetap bertahan di Madrid, maka ia pun tak akan menyia-nyiakan servisnya. Ia menegaskan pemain kidal itu akan ia andalkan di lini serang Los Blancos.
Namun Zidane juga memberikan pesan penting pada Bale. Ia berharap eks pemain Tottenham itu mempertahankan level performanya.
“Sekarang, ada banyak hal yang dikatakan tentang situasi ini dan saya telah membicarakannya juga. Tetapi yang paling penting adalah bahwa pemain ingin tetap bertahan dan kami mengandalkan dirinya," tegasnya.
"Ia adalah pemain yang sangat penting bagi kami dan ia telah menunjukkan itu dan saat ini ia harus terus melakukan apa yang telah ia lakukan," seru Zidane.
Saat ini Gareth Bale masih menyisakan kontrak selama tiga tahun di Real Madrid. Musim ini ia sudah bermain sebanyak dua kali dan menyumbangkan satu assist.
(Football Espana)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Varane Frustasi Madrid Gagal Menang Atas Valladolid
Liga Spanyol 26 Agustus 2019, 23:17
-
Zidane Bantah Kabar Perselisihannya dengan James Rodriguez
Liga Spanyol 26 Agustus 2019, 22:14
-
Karim Benzema Diklaim Jadi Striker Terbaik di 10 Tahun Terakhir
Liga Spanyol 26 Agustus 2019, 22:00
-
Zidane: Bale Maunya Bertahan di Madrid
Liga Spanyol 26 Agustus 2019, 21:46
-
James Rodriguez Masih Ingin Pindah dari Real Madrid
Liga Spanyol 26 Agustus 2019, 21:40
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR