Bola.net - - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane mengaku berempati kepada bek , Cayetano Bonnin yang mengalami patah kaki. Pelatih asal Prancis ini berharap agar Tano Bonnin cepat sembuh pasca cedera parah yang ia alami.
Tano mengalami patah kaki saat membela Osasuna melawan Real Madrid (12/2) di Stadion El Sadar. Pemain berusia 26 tahun tersebut mengalami cedera horor usai bertabrakan dengan gelandang serang Madrid, Isco pada menit ke-12.
"Jelas, saya merasa apa yang terjadi pada Tano sungguh buruk karena itu cedera yang parah. Kami berharap dia mendapatkan yang terbaik," terang Zidane dikutip dari Marca.

Pada laga ini, Madrid sukses merangkum tiga poin usai menang dengan skor 3-1. Kemenangan Madrid ditentukan oleh gol dari Cristiano Ronaldo, Isco dan Lucas Vazquez. Sementara, gol tim Osasuna dicetak oleh Serge Leon.
Kemenangan Madrid juga disertai dengan catatan cedera yang menimpa bek kanannya, Danilo. Zidane mengkonfirmasi bahwa pemain asal Brasil tersebut memang cedera. Namun, ia belum bisa memastikan seberapa parah kondisi Danilo.
"Danilo mengalami benturan dan kami akan tahu lebih banyak tentang kondisinya setelah kami melakukan tes medis esok [hari ini]," terang Zidane.
"Kami sudah 15 hari tidak bermain dan kami akan memiliki jadwal bermain setiap tiga hari. Kami harus maksimalkan waktu istirahat untuk saat ini dan mempersiapkan pertandingan hari Kamis (16/2) di Liga Champions [melawan Napoli]," tutupnya.
Baca Ini Juga:
- Madrid Disebut Terus Buru De Gea dan Courtois, Ini Kata Navas
- Zidane: James Pemain Kunci di Real Madrid
- Enrique: Cedera Horor Vidal Bikin Barca Hancur
- Cedera Horor, Barca Konfirmasi Vidal Absen Hingga Lima Bulan
- Zidane: Formasi 3-5-2 Adalah Kesalahan di Real Madrid
- Zidane Akui Real Madrid Menderita di Kandang Osasuna
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Nacho Juga Keluhkan Kondisi Lapangan Kandang Osasuna
Liga Spanyol 12 Februari 2017, 23:01
-
Liga Italia 12 Februari 2017, 22:11

-
Isco Sebut Lapangan di Osasuna Kualitasnya Buruk
Liga Spanyol 12 Februari 2017, 20:51
-
Demi Kenangan di Juve, Morata Ingin Kalahkan Napoli
Liga Champions 12 Februari 2017, 19:34
-
Capello: Mertens Akan Jadi Masalah Bagi Real Madrid
Liga Champions 12 Februari 2017, 19:05
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR