Bola.net - - Zinedine Zidane memastikan ia akan terus memainkan Gareth Bale, Karim Benzema, dan Cristiano Ronaldo bersama untuk memberikan kesempatan Real Madrid memenangkan trofi musim ini.
Trio yang sering disebut BBC tersebut membantu Madrid bangkit dari posisi tertinggal untuk menang 3-1 atas Napoli tengah pekan ini, memastikan diri masuk ke perempat final Liga Champions dengan kemenangan agregat 6-2.
Namun demikian, tidak ada satu pun dari mereka yang mencatatkan nama di papan skor dan status mereka di Bernabeu musim ini sering dipertanyakan karena dianggap banyak pihak tidak memberikan kontribusi maksimal di tim.
Meski demikian, Zidane sepertinya sama sekali tidak terpengaruh dengan semua suara sumbang itu.
Zinedine Zidane
"Bale, Bernzema, dan Ronaldo bisa bermain dengan empat pemain tengah, namun saya memilih memainkan tiga pemain di depan. Tentu saja, Bale bisa bermain di tengah, namun saya memilih memainkan tiga di depan. Saya kira Gareth bisa memberikan lebih di depan, bersama Benzema dan Ronaldo," tutur Zidane di Goal International.
"Gareth di kiri, Ronaldo di kanan, dan Karim Benzema di depan, begitu saya ingin lini depan saya terlihat. Dengan tiga pemain di depan kami bisa membuat banyak peluang, tiga pemain tengah di belakangnya. Kami bermain amat bagus melawan Eibar, dengan formasi 4-2-3-1 atau 4-4-2."
"Hal itu tergantung. Dengan satu pemain di depan, dua di depan, atau empat di tengah, kami bisa mengubah formasi. Semua orang berhak punya pendapat. Anda mungkin merasa kami bermain lebih baik dengan empat pemain tengah. Jika tiga pemain depan kami fit, saya akan memainkan ketiganya di depan."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Disebut Pengecut Oleh Mourinho, Ozil Membalas Dengan Simpatik
Liga Inggris 12 Maret 2017, 19:52
-
Sheringham: Kane Tak Perlu Gabung Manchester United
Liga Inggris 12 Maret 2017, 05:40
-
Zidane: Saya Memang Suka Mainkan Trio BBC
Liga Spanyol 12 Maret 2017, 05:20
-
Zidane Pastikan Madrid Kini Fokus di La Liga
Liga Spanyol 12 Maret 2017, 05:00
-
Zidane Tak Khawatir dengan Kebangkitan Barca
Liga Spanyol 12 Maret 2017, 04:40
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR