Bola.net - - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane menyatakan tidak sedikitpun menyesal telah melepas salah satu striker berbakat Mariano Diaz. Pemain Republik Dominika ini dilepas ke Lyon pada musim panas.
Mariano membuat awal yang menakjubkan saat memulai petualangannya di Groupama Stadium. Ia sudah mencetak delapan gol dari 10 penampilannya di Ligue 1 sejauh ini.
Pemandangan terbalik dialami Madrid setelah mereka kekurangan striker yang cukup tajam di depan gawang. Karim Benzema sedang melempem sedangkan Alvaro Morata sudah dilepas ke Chelsea.
Mariano Diaz
Namun, sekali lagi Zidane menegaskan ia tidak menyesali keputusan melepas pemain berusia 24 tahun tersebut. Pelatih Prancis itu berpendapat kalau Mariano memang butuh waktu bermain dan dia bisa mendapatkan hal tersebut di tempat lain.
"Saya tidak terkejut dengan penampilannya Saya sangat bahagia untuknya. Dia banyak bermain di bawah saya untuk Castilla dan saya mengenalnya dengan baik," kata Zidane di situs resmi klub.
"Saya tahu bahwa presiden kami dan presiden Olympique Lyon memiliki hubungan yang baik dan semua orang senang dengan apa yang terjadi. Saya tidak bersedih karena membiarkannya pergi, dia butuh waktu bermain yang lebih banyak dan dia meningkat."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ronaldo Minta Madrid Singkirkan Keylor Navas
Liga Spanyol 29 Oktober 2017, 22:54 -
Zidane: Real Madrid Masih yang Terbaik
Liga Spanyol 29 Oktober 2017, 01:40 -
Zidane Buka Kans Comeback Bale Lawan Tottenham
Liga Spanyol 29 Oktober 2017, 01:20 -
Zidane Tak Menyesal Lepas Mariano Diaz
Liga Spanyol 29 Oktober 2017, 00:15 -
Zidane: Musim Ini Berjalan Sangat Positif
Liga Spanyol 28 Oktober 2017, 23:45
LATEST UPDATE
-
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR