Ada Marselino Ferdinan, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia U-19 vs Vietnam di Piala AFF U-19 2022

Bola.net - Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Vietnam pada laga perdananya di grup A Piala AFF U-19 2022. Duel bakal tersaji di Stadion Patriot Chandrabhaga, Sabtu (02/07/2022) pukul 20.30 WIB.
Laga ini diprediksi akan berlangsung sengit karena Vietnam merupakan lawan yang kuat. Apalagi, jika merujuk statistik pertemuan kedua kesebelasan, Garuda Nusantara punya catatan yang kurang bagus.
Karena itu, Shin Tae-yong diprediksi akan menurunkan komposisi terbaik pada pertandingan melawan Vietnam. Karena pertandingan ini penting untuk mewujudkan target juara.
Pada laga ini, Timnas Indonesia U-19 bisa diperkuat Marselino Ferdinan yang sudah berpengalaman dengan timnas senior. Dia bahkan ikut mengantarkan Skuad Garuda menembus Piala Asia 2023.
Berikut prediksi Starting XI Timnas Indonesia U-19 vs Vietnam dengan formasi 4-3-3. Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Kiper

Di sektor penjaga gawang, Shin Tae-yong akan tetap percaya pada Cahya Supriadi. Kiper muda Persija Jakarta sudah menjadi andalan sejak Toulon Tournament.
Dalam tiga pertandingan di grup B, posisi Cahya Supriadi tak tergantikan. Dia selalu diturunkan menghadapi Venezuela, Ghana dan Mexico.
Sepanjang turnamen tersebut, performa Cahya Supriadi tidak mengecewakan. Dia hanya kebobolan 3 kali melawan Venezuela U-21 dan Mexico U-21.
Belakang

Lini belakang juga tidak akan banyak perubahan dari Toulon Tournament. Shin Tae-yong diprediksi mengandalkan empat bek untuk memperkuat pertahanan.
Posisi tersebut akan diisi oleh Raka Cahyana, Muhammad Ferrari, Edgard Amping, dan Ahmad Rusadi. Mereka juga tidak tergantikan di Toulon Tournament.
Bahkan, Raka Cahyana menjadi satu- satunya pemain Timnas Indonesia U-19 yang mencetak gol dalam Toulon Tournament. Tepatnya pada laga kontra Ghana U-20.
Tengah

Di lini tengah sepertinya akan mengalami perubahan dengan hadirnya sosok Marselino Ferdinan. Dia berpeluang dimainkan dari awal oleh Shin Tae-yong.
Meski tak masuk dalam skuad Timnas Indonesia U-19 dalam Toulon Turnament, Marselino sudah kenyang pengalaman. Dia bahkan ikut mengantarkan timnas senior lolos ke Piala Asia 2023.
Wonderkid Persebaya Surabaya tersebut akan dibantu Dimas Juliono dan Arkhan Fikri. Keduanya sudah diandalkan pada ajang Toulon Tournament.
Depan

Perubahan kemungkinan juga akan terjadi di lini serang. Winger Persis Solo, Zanadin Fariz berpotensi langsung diandalkan Shin Tae-yong.
Zanadin Fariz juga mencuri perhatian ketika tampil di Piala Presiden 2022. Aksinya bersama Persis Solo cukup mengagumkan.
Sementara dua posisi lainnya akan diisi Ronaldo Kwateh dan Hokky Caraka. Pemain Madura United dan PSS Sleman itu juga menjadi andalan di Toulon Tournament.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Juga:
- Jelang Vietnam vs Timnas Indonesia U-19, Tekad Shin Tae-yong Kejar Juara Piala AFF U-19 2022
- Dua Pemain Dicoret, Berikut Skuat Final Timnas Indonesia U-19 untuk Piala AFF U-19
- 5 Pemain Kunci Timnas Indonesia U-19 untuk Jadi Juara Piala AFF U-19 2022
- Vietnam vs Timnas Indonesia di Piala AFF U-19, Garuda Nusantara Pernah Dibantai 1-6
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR