
Bola.net - - Awan Setho Raharjo menjadi kandidat paling kuat untuk menggantikan peran Andritany Ardhiyasa di Timnas Indonesia U-23 setelah pemain bersangkutan mengalami cedera. Berbicara soal hal itu, Awan Setho mengatakan bahwa semua keputusan ada pada pelatih yaitu Luis Milla.
Andritany diperkirakan harus beristirahat selama tiga bulan setelah menjalani operasi cedera tulang pipi dan tulang penyangga mata yang bergeser akibat benturan dengan pemain Uzbekistan. Andritany bisa saja kembali lebih cepat ke lapangan hijau jika ia menggunakan mask protector untuk menghindari cedera lanjutan.
Dengan hanya tersisa tiga bulan menuju Asian Games 2018, besar kemungkinan Andritany akan tetap dipertahankan oleh Luis Milla untuk masuk ke dalam skuat Timnas Indonesia U-23, di mana pelatih asal Spanyol itu masih butuh sekitar dua hingga tiga pemusatan latihan sebelum mengantar timnya berlaga di Asian Games 2018.
Kans untuk menjadi kiper utama pun kemungkinan besar jatuh kepada Awan Setho. Kiper Bhayangkara FC itu tampil sangat baik saat menggantikan Andritany di laga kontra Uzbekistan yang berakhir imbang tanpa gol. Awan Setho juga memperlihatkan performa yang apik saat Bhayangkara FC menang 1-0 atas Mitra Kukar.
Namun, kiper asal Semarang tersebut enggan jemawa dengan kans menjadi kiper utama Timnas Indonesia U-23 itu. Awan Setho tetap ingin bekerja keras dan mempercayakan semua keputusan kepada pelatih Tim Garuda Muda dalam persiapan menuju Asian Games 2018.
"Jujur saya tidak ingin terlalu membahas masalah tersebut. Semua masih belum pasti dan tergantung kepada pelatih Timnas Indonesia. Saya belum tahu akan seperti apa ke depannya, mungkin ada kiper lain yang bagus dan mendapatkan kesempatan. Saya hanya akan menunggu bagaimana keputusan pelatih saja," ujar Awan Setho kepada Bola.com setelah Bhayangkara FC menang atas Mitra Kukar di Stadion PTIK, Jakarta, Kamis (17/5/2018) malam.
Andritany Ardhiyasa sebelumnya digadang-gadang akan menjadi satu dari tiga pemain senior yang dipanggil Luis Milla untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 di Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang pada Agustus mendatang. Namun, cedera cukup serius yang dialami Andritany ketika memperkuat Tim Garuda menghadapi Uzbekistan di laga terakhir PSSI Anniversary Cup membuat kiper Persija itu harus beristirahat cukup lama.
Timnas Indonesia U-23
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia Turun Dua Peringkat di Rangking FIFA
Tim Nasional 18 Mei 2018, 12:47
-
Pers Kemenpora Jawarai Invitasi Sepakbola 2017
Bola Indonesia 15 Mei 2017, 17:01
-
Muhammad Ali Tiada, Dunia Sepakbola Turut Berduka
Bolatainment 5 Juni 2016, 17:01
-
Begini Kalau Main Bola Sepak di Atas Tenis Meja, Seru!
Open Play 28 Januari 2016, 15:21
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR