
Bola.net - Asnawi Mangkualam Bahar memulai musim 2024/2025 di Port FC dengan performa bagus. Kapten Timnas Indonesia berhasil menjadi pemain inti, sekaligus membawa Port FC bersaing di papan atas klasemen Thai League 1.
Asnawi bergabung dengan Port FC pada tengah musim 2023/2024 lalu. Sebelumnya, pemain 24 tahun bermain untuk klub Korea Selatan yakni Jeonnam Dragons.
Awalnya, Asnawi kesulitan menembus tim inti Port FC. Dia harus bersaing dengan Suphanan Bureerat yang sudah jadi pilihan utama sejak musim 2022/2023. Asnawi pun jarang bermain penuh.
Namun, situasinya berbeda dengan awal musim 2024/2025. Punya waktu untuk beradaptasi dan menyesuaikan gaya bermain, Asnawi sepenuhnya terintegrasi dengan tim Port FC.
Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Performa Impresif Asnawi Mangkualam di Port FC
Asnawi Mangkualam memulai musim 2024/2025 dengan duduk di bangku cadangan. Dia baru bermain pada menit ke-80 saat Port FC berjumpa Rayong FC pada laga pekan ke-1 Thai League 2024/2025.
Namun, pada pekan kedua hingga lima, Asnawi mampu membalikkan situasi. Asnawi selalu jadi pilihan utama dan bermain penuh. Eks pemain PSM Makassar itu juga menempatkan Bureerat di bangku cadangan.
Penampilan Asnawi sangat stabil hingga pekan ke-5 Thai League 1. Jika dibanding ketika bermain di Korea Selatan, Asnawi kini lebih tenang dan penuh perhitungan. Dia baru mendapat satu kartu kuning dari lima laga.
Namun, satu hal yang tidak berubah dari sosok Asnawi. Dia tetap menjadi bek kanan yang agresif. Asnawi tercatat sudah menyumbang satu assist untuk Port FC.
Sementara itu, Port FC memulai musim 2024/2025 dengan hasil positif. Tim yang dilatih Rangsan Vivatchaichok itu belum pernah kalah dari lima laga yang dimainkan. Mereka ada di posisi kedua klasemen dengan 13 poin, tertinggal dua poin dari Buriram United yang duduk di puncak.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Demi Main di Liga Champions, Thom Haye Tolak Pinangan Oxford United?
Tim Nasional 2 September 2024, 19:56
-
OTW! Maarten Paes Sedang Dalam Perjalanan Susul Timnas Indonesia di Arab Saudi
Tim Nasional 2 September 2024, 17:55
-
4 Tahun ke Depan Siaran Timnas Indonesia di Level Asia Sudah Diamankan
Tim Nasional 2 September 2024, 17:29
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR