Bola.net - - Egy Maulana Vikri sudah bergabung dengan timnas Indonesia U-19. Pemain yang kini bermain di Lechia Gdansk itu mengikuti sesi latihan tim pada Selasa, 9 Oktober kemarin di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.
Pada sesi itu, Tim Garuda Nusantara melakukan latihan resmi jelang laga uji coba internasional kontra Arab Saudi. Dalam latihan perdana itu, Egy Maulana Vikri masih tampak sangat kelelahan.
Egy Maulana Vikri berlatih terpisah dan ditemani oleh fisioterapis. Egy melakukan sejumlah latihan otot di pinggir lapangan ketika teman-temannya berlatih. Kendala kelelahan akibat penerbangan jarak jauh dari Polandia tampak masih benar-benar dirasakannya.
"Masih terasa jetlag saja. Masih sedikit lelah dan agak sedikit flu," ujar Egy.
Kondisi tersebut membuat Egy Maulana Vikri tampaknya masih jauh dari siap untuk tampil di laga uji coba kontra Arab Saudi. Namun, ia menyerahkan semua keputusan kepada Indra Sjafri selaku pelatih kepala.
"Saya tergantung keputusan pelatih soal tampil atau tidak. Pelatih sudah berkomunikasi dengan dokter dan saya hanya menunggu apa keputusannya besok," ia menambahkan.
Jika Egy belum bisa tampil pada laga uji coba kontra Arab Saudi, pemain yang kini bermain untuk klub Polandia, Lechia Gdansk, itu diharapkan bisa kembali mencapai performa terbaik pada laga uji coba kontra Yordania yang akan digelar pada 13 Oktober mendatang.
Egy Maulana Vikri sudah masuk dalam daftar 23 pemain yang didaftarkan Indra Sjafri untuk memperkuat Timnas Indonesia U-19 di Piala AFC U-19 2018. Turnamen tersebut akan dimulai pada 18 Oktober, di mana Tim Garuda Nusantara berada satu grup dengan Chinese Taipei, Qatar, dan Uni Emirat Arab.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Timnas Indonesia U-19 vs Arab Saudi 10 Oktober 2018
Bola Indonesia 10 Oktober 2018, 12:34
-
Timnas Indonesia U-19 vs Arab Saudi, Ini Target Indra Sjafri
Tim Nasional 10 Oktober 2018, 10:15
-
Begini Kondisi Terbaru Egy Maulana Vikri Jelang Lawan Arab Saudi
Tim Nasional 10 Oktober 2018, 09:24
-
Ludahi Lawan, Douglas Costa Tak Dipanggil Timnas
Liga Italia 22 September 2018, 18:30
-
FOTO FANS: Arab Saudi vs Mesir
Open Play 28 Juni 2018, 15:53
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR