
Bola.net - Timnas Indonesia dipastikan akan menjalani pemusatan latihan (TC) di luar negeri sebagai bentuk persiapan menghadapi Piala Asia 2023. Hal ini diungkapkan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Timnas Indonesia dijadwalkan berlaga di pentas akbar Piala Asia 2023 pada 12 hingga 10 Februari 2024 mendatang. Ajang ini bakal dihelat di Qatar yang juga merupakan tuan rumah Piala Dunia 2022 kemarin.
Dalam kejuaraan ini, skuad Garuda tergabung di Grup D bersama sejumlah negara elite. Timnas Indonesia akan berjumpa Jepang, Irak, dan Vietnam. Dua negara yang disebut paling awal memang punya rekam jejak yang terhitung istimewa.
Jepang, misalnya, menjadi salah satu negara tersukses di Piala Asia dengan koleksi empat gelar juara (1992, 2000, 2004, dan 2011). Sementara Irak sudah pernah naik podium juara Piala Asia pada edisi 2007.
Hanya Vietnam dan Indonesia yang belum pernah masuk final. Oleh karena itu, Timnas Indonesia membutuhkan persiapan yang matang untuk menghadapi persaingan di grup ini.
Erick Thohir pun bakal memberikan kesempatan bagi Shin Tae-yong untuk menggelar TC Timnas Indonesia di luar negeri.
TC di Luar Negeri selama 3 Pekan

Erick Thohir menjelaskan pemusatan latihan jangka panjang di luar negeri ini akan berlangsung selama tiga pekan. Menurut rencana, skuad Merah Putih akan berangkat pada 23 Desember 2023.
Meskipun demikian, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu masih belum memberikan penjelasan secara spesifik soal negara yang akan menjadi tujuan TC Timnas Indonesia jelang Piala Asia 2023.
“Karena rencananya, untuk kejuaraan Piala Asia 2023 pada Januari 2024 itu kami akan menggelar pemusatan latihan kurang lebih tiga minggu,” ujar Erick Thohir di Stadion Manahan, Minggu (4/6/2023).
“Rencananya dimulai pada 23 Desember 2023 di sebuah negara yang belum bisa kami umumkan. Baru setelah itu kita akan terbang ke Qatar,” lanjutnya.
FIFA Matchday Jadi Ajang Persiapan

Selain itu, Erick juga menjelaskan Timnas Indonesia harus belajar banyak dari dua pertandingan FIFA Matchday yang diagendakan pada periode Juni 2023 ini.
Menurut jadwal, skuad Garuda akan menantang Timnas Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, pada 14 Juni 2023, dan menghadapi Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada 19 Juni 2023.
“Lalu di beberapa pertandingan FIFA Matchday pun kami meminta satu sampai dua hari tim nasional ini latihan untuk mulai bermain,” ujar Erick.
“Jangan sampai tim nasional kita jadi tim yang kalahan. Kita menghadapi Palestina di stadion yang juga sudah berstandar FIFA yang ada di Surabaya pada 14 Juni dan di SUGBK melawan Argentina pada 19 Juni,” lanjutnya.
Disadur dari: Bola.com (Radifa Arsa, Benediktus GP) 4 Juni 2023
Jangan Lewatkan!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sah! Stadion Manahan Jadi Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia U23 2024
Tim Nasional 4 Juni 2023, 15:34
-
ASBWI Gelar Kongres Biasa 2023 Secara Virtual
Bola Indonesia 3 Juni 2023, 22:45
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR