
Bola.net - Timnas Indonesia U-17 akan menggelar pemusatan latihan (TC) di Jerman untuk Piala Dunia U-17 2023. Borussia Dortmund akan membantu tim arahan Bima Sakti tersebut selama berada di Jerman.
Timnas Indonesia U-17 akan terbang ke Jerman pada September 2023. Skuad Garuda Asia bakal menimba ilmu selama sebulan lebih di negeri Der Panzer tersebut.
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti membeberkan agenda timnya selama di Jerman. Selain berlatih, para pemainnya juga akan beruji coba dengan tim junior dari klub Bundesliga.
Aktivitas Timnas Indonesia U-17 selama di Jerman juga akan dibantu oleh tim dari Borussia Dortmund, yang bersama perwakilan Bundesliga baru melakukan pertemuan dengan PSSI pada 17-18 Juli 2023.
"TC Timnas Indonesia U-17 di Jerman. Ketua Umum PSSI, Pak Erick Thohir sudah menyampaikan ke saya," ujar Bima Sakti setelah latihan Timnas Indonesia U-17 di Lapangan ABC, Komplek Gelora Bung Karno, Kamis (20/7).
"Nanti di sana akan ada beberapa uji coba. Rencananya PSSI bakal membuat turnamen mini," katanya menambahkan. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Main di Turnamen Mini

Bima Sakti menjelaskan PSSI akan menggelar turnamen mini untuk Timnas Indonesia U-17 dalam TC di Jerman. Akan tetapi, untuk lawan-lawannya masih belum diketahui.
"Rencananya ada tim dari Dortmund yang akan mengatur kami selama di sana. Mungkin kami akan melawan tim Bundesliga di sana yang usianya sama dengan kami," tutur Bima Sakti.
"Timnas Indonesia U-17 berangkat ke Jerman pada September 2023. Kami di sana selama sebulan lebih," imbuh Bima Sakti.
Timnas Indonesia U-17 saat ini sedang melakukan TC sekaligus seleksi di Jakarta sebagai persiapan untuk Piala Dunia U-17 2023. TC berlangsung pada 9 Juli sampai 28 Agustus 2023 dan diikuti puluhan pemain.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Bima Sakti Puji Han Willhoft-King: Pernah Bela Inggris U-16, tapi Tetap Diseleksi di Timnas Indonesi
- Mengenal Gabriel Han Willhoft-King: Pemain Tottenham U-18 yang Dipanggil Bima Sakti ke Timnas Indone
- Bima Sakti Akan Panggil Gelandang Timnas Inggris U-16 dan Winger FC Eindhoven ke Timnas Indonesia U-
- Welber Halim Jardim tak Kunjung Gabung Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti Bongkar Alasannya
- Bima Sakti Coret 1 Pemain Timnas Indonesia U-17 dari TC Piala Dunia U-17 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
September, Timnas Indonesia Hadapi Turkmenistan di Surabaya
Tim Nasional 20 Juli 2023, 18:21
-
Jelang Asian Games: Timnas Indonesia Akan Lakukan Pemusatan Latihan
Open Play 20 Juli 2023, 15:35
LATEST UPDATE
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR