
Bola.net - Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro, angkat bicara soal siapa anak asuhnya yang dibidik oleh tim pelatih Timnas Indonesia. Menurutnya, di antara para pemainnya, yang paling mungkin berseragam Merah Putih adalah sang winger andalan, Dendi Santoso.
"Menurut saya, yang paling mungkin ya Dendi Santoso," ucap Kuncoro.
"Ia memiliki permainan yang sangat mumpuni. Selain itu, Dendi kan juga sudah berpengalaman memperkuat Timnas Indonesia," sambungnya.
Sebelumnya, Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Joko Susilo memastikan bahwa Dedik Setiawan tak akan menjadi satu-satunya pemain Arema FC yang akan berseragam Timnas Indonesia. Mantan pelatih Arema ini menyebut ada rencana untuk memanggil penggawa tim yang saat ini ditangani Milomir Seslija tersebut untuk memperkuat Skuad Garuda, julukan Timnas Indonesia.
"Pasti akan ada satu atau dua lagi pemain dari Arema," ucap Joko.
"Namun, nanti akan kami perhitungkan dengan pemain-pemain dari tim lain juga," sambungnya.
Selain Dendi, siapa lagi pemain Arema yang layak dipanggil memperkuat Timnas Indonesia? Simak pendapat Kuncoro di bawah ini.
Hampir Semua Pemain Layak
Sementara itu, Kuncoro menilai, Dendi bukanlah satu-satunya pemain Arema yang mungkin dan layak menemani Dedik Setiawan di Timnas Indonesia. Selain pemain serbabisa tersebut, menurut Kuncoro, ada sejumlah pemain lain yang bisa berseragam Merah Putih.
"Selain Dendi, sebetulnya ada banyak pemain yang layak masuk Timnas. Ada Jhon (Johan Ahmat Farizi, red), Hendro Siswanto, bahkan juga Ricky Kayame," papar Kuncoro.
"Namun, kalau yang layak kemudian dipanggil semua, bisa habis pemain Arema," sambungnya sembari tertawa.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pelatih Arema FC Sebut Dendi Santoso Layak Masuk ke Timnas Indonesia
Bola Indonesia 25 Juni 2019, 23:41
-
Dendi Santoso Disebut Layak Susul Dedik Setiawan ke Timnas Indonesia
Tim Nasional 25 Juni 2019, 20:05
-
Joko Susilo: Persaingan di Shopee Liga 1 Musim 2019 Bakal Sengit
Bola Indonesia 25 Juni 2019, 17:00
-
Kurniawan Kartika Ajie Ungkap Asa Kembali ke Tim Nasional
Bola Indonesia 24 Juni 2019, 02:20
-
Tim Pelatih Timnas Indonesia Memantau Penggawa Arema
Tim Nasional 22 Juni 2019, 02:20
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR