
Bola.net - Penyerang Timnas Indonesia, Dimas Drajad, saat ini memimpin daftar top skor Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pemain 26 tahun itu unggul dari bintang dunia seperti Lionel Messi dan Neymar.
Kualifikasi Piala Dunia 2026 sudah dimulai untuk zona Asia dan CONMEBOL. Di zona Asia, saat ini babak kualifikasi masuk pada ronde pertama. Sedangkan, di CONMEBOL, sudah masuk pekan ke-3.
Sistem yang dipakai pada dua zona itu sangat berbeda. Di zona Asia, kualifikasi masih belum masuk fase grup. Sedangkan, di zona CONMEBOL, kualifikasi digelar dengan sistem kompetisi penuh.
Sejauh ini, nama Dimas Drajad tercatat sebagai top skor sementara Kualifikasi Piala Dunia 2026. Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Hattrick Dimas Drajad

Dimas Drajad memimpin daftar top skor babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 usai tampil apik saat Indonesia berjumpa Brunei Darussalam, Kamis (12/10/2023) malam WIB. Pada laga itu, Dimas Drajad memimpin Indonesia menang dengan skor 6-0.
Dimas Drajad mencetak tiga gol alias hattrick pada laga di Stadion Gelora Bung Karno itu. Dimas Drajad mencetak gol pada menit ke-7, 72, dan 90+2. Dimas Drajad mencetak gol dengan kaki kiri, sundulan, dan kaki kanan.
Tiga gol tersebut membuat Dimas Drajad unggul dari para pemain lain yang tampil di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pemain Persikabo 1973 itu lebih tajam dari bintang-bintang top seperti Neymar dan Rodrygo.
Lewati Lionel Messi

Neymar dan Brasil telah memainkan tiga laga di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL. Dari tiga laga yang dimainkan, Neymar mampu bikin dua gol. Catatan yang sama juga diukir bintang Brasil lain, Rodrygo.
Lionel Messi juga telah membuka keran gol bersama Argentina di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dari tiga laga yang dimainkan La Celeste, Messi bermain pada dua laga dan mencetak satu gol.
Nama besar lain yang sudah mencetak gol di Kualifikasi Piala Dunia 2026 adalah Darwin Nunez. Bomber Liverpool itu mencetak satu gol bersama Uruguay.
Daftar Top Skor Kualifikasi Piala Dunia 2026

3 Gol
Dimas Drajad (Indonesia)
2 Gol
Neymar (Brasil)
Rodrygo (Brasil)
Yu Yao-hsing (Chinese Taipei)
Felix Torres (Ekuador)
Michael Udebuluzor (Hong Kong)
Ramadhan Sananta (Indonesia)
Lwin Moe Aung (Myanmar)
Nicolás de la Cruz (Uruguay)
1 Gol
Lionel Messi (Argentina)
Nico Gonzales (Argentina)
Enzo Fernandez (Argentina)
Darwin Nunez (Uruguay)
Raphinha (Brasil)
Arturo Vidal (Chile)
Rizky Ridho (Indonesia)
Dll
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Apa Peran Frank Wormuth di Timnas Indonesia U-17?
- Progres Timnas Indonesia U-17 Selama Latihan di Jerman, Bima Sakti: Sangat Signifikan
- Saddil Ramdani Sudah jadi Pemain Inti Timnas Indonesia
- Shin Tae-yong Komentari Debut Hokky Caraka dengan Timnas Indonesia: Harus Lebih Kerja Keras
- Shin Tae-yong Janji Timnas Indonesia Masih Nafsu Bombardir Gawang Brunei Darussalam pada Leg ke-2
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Brasil vs Venezuela: Skor 1-1
Amerika Latin 13 Oktober 2023, 09:42
-
Hasil Liga Champions Asia: Neymar Sumbang 1 Gol, Al Hilal Hajar Nassaji Mazandaran 3-0
Asia 4 Oktober 2023, 02:44
-
Debut Neymar di Liga Champions Asia: Al Hilal Nyaris Kalah, Untung Ada Gol Menit 90+10
Tim Nasional 19 September 2023, 09:02
-
Hasil Peru vs Brasil: Skor 0-1
Piala Dunia 13 September 2023, 11:13
LATEST UPDATE
-
Pelatih Dadakan Chelsea Akui 24 Jam yang Gila Menjelang Man City vs Chelsea
Liga Inggris 4 Januari 2026, 16:01
-
Jadwal Nonton Live Streaming Leeds vs MU Malam Ini, 4 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 15:49
-
Waspada Superflu H3N2! Dinkes DKI Minta Warga Perketat Pertahanan Diri dengan PHBS
News 4 Januari 2026, 15:41
-
Tempat Menonton Leeds vs Man Utd Hari Ini: Tayang di Mana, Main Jam Berapa?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 15:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43



















KOMENTAR