
Bola.net - Ketua PSSI, Erick Thohir mengirimkan satu permintaan ke Timnas Indonesia U-20. Skuad Garuda Muda akan melakoni laga hidup mati melawan Yaman U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.
Timnas Indonesia U-20 bakal bentrok dengan Yaman dalam partai terakhir Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 pada Minggu (29/9/2024) malam WIB di Stadion Madya.
Timnas Indonesia U-20 tidak boleh kalah menghadapi Yaman. Minimal Skuad Garuda Muda meraih hasil imbang untuk lolos ke Piala Asia U-20 2025. Namun, pelatih Indra Sjafri tetap menargetkan kemenangan.
Timnas Indonesia U-20 berada di puncak klasemen Grup F dengan enam poin dari dua laga. Garuda Muda ditempel ketat Yaman U-20, yang juga meraih enam poin. Namun, selisih gol Yaman kalah dari Indonesia.
Erick Thohir tak Ingin Indonesia Lengah
Di atas kertas, peluang Indonesia lolos ke Piala Asia U-20 2025 sangat besar. Status tuan rumah Grup F juga membuat Indonesia lebih diunggulkan dibanding Yaman. Namun, Erick Thohir tak ingin pasukan Indra Sjafri hilang fokus.
"Timor Leste 1-3 Timnas Indonesia U-20. Alhamdulillah dua kemenangan pada dua pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-20 2025," ujar Erick Thohir.
"Jangan lengah dan harus fokus pertandingan terakhir melawan Yaman untuk kita memastikan tempat di putaran final Piala Asia U-20 2025," imbuh Erick Thohir.
Sejauh ini, ada empat negara yang sudah pasti lolos Piala Asia U-20 2025. Selain tuan rumah China, ada Korea Selatan, Korea Utara, dan Iran yang sudah mengamankan tiket ke putaran final Piala Asia U-20 2025.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Erick Thohir Kirim Satu Permintaan ke Timnas Indonesia U-20 Jelang Laga Lawan Yaman
Tim Nasional 28 September 2024, 15:41 -
Timnas Indonesia Uji Coba Lawan Belanda Tahun Depan?
Tim Nasional 26 September 2024, 22:18
LATEST UPDATE
-
Bayern Coba Goda Jurrien Timber, Begini Respon Arsenal
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:06 -
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR