Erick Thohir Temui Sekjen FIFA-Presiden KFA, Update Progres Sepak Bola Usia Muda Indonesia dan Ucapkan Selamat

Bola.net - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir bertemu dengan Sekjen FIFA, Mattias Grafstrom. Selain itu, ia juga menemui Presiden Federasi Sepak Bola Korea Selatan (KFA), Chung Mong-gyu.
Pertemuan Erick Thohir dengan Grafstrom dan Cong Mong-gyu itu diunggahnya melalui akun Instagram pribadinya, @erickthohir pada Jumat (11/4/2025).
Erick Thohir membeberkan isi pertemuannya dengan Grafstrom. Ia memberikan laporan terkait perkembangan sepak bola usia muda di Indonesia.
"Bertemu dengan Secretary General FIFA, Mattias Grafström untuk memberikan update progres pengembangan program usia muda di Indonesia," ujar Erick Thohir.
Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025

Erick Thohir juga mengingat kesempatan yang diberikan FIFA kepada Indonesia untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Sekarang Timnas Indonesia U-17 sukses lolos ke Piala Dunia U-17 2025.
"Senang kita diberikan kesempatan oleh FIFA untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 lalu. Alhamdulillah Timnas Indonesia U-17 saat ini bisa kembali lolos ke Piala Dunia U-17 2025 lewat jalur kualifikasi," kata Erick Thohir.
"Saya juga menyampaikan apresiasi untuk FIFA yang selalu memantau dan mendukung program perkembangan grassroots di Indonesia, lanjutnya.
Berikan Selamat

Sementara dalam pertemuan dengan Chung Mong-gyu, Erick Thohir mengucapkan selamat. Mong-Gyu kembali terpilih untuk keempat kalinya menjadi Presiden KFA.
"Bertemu dengan President Korea Football Association (KFA), Chung Mong-gyu. Saya mengucapkan selamat kepada beliau setelah kembali terpilih sebagai Presiden KFA untuk keempat kali secara beruntun," tutur Erick Thohir.
"Selama 12 tahun kepemimpinan beliau, banyak prestasi yang berhasil diraih Timnas Korea Selatan termasuk hattrick juara Asian Games (2014, 2018 dan 2022) dan konsisten tampil di Piala Dunia dalam tiga edisi terakhir (2014, 2018 dan 2022)," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Manchester United Percepat Proses Transfer Carlos Baleba?
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:06
-
Prediksi Aston Villa vs Nottingham Forest 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:54
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs PSBS Biak 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 17:45
-
Prediksi Wolves vs West Ham 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:15
-
Daftar Pembalap Indonesia yang Berlaga di Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
-
Jadwal Lengkap Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
-
Jadwal Lengkap R3 BLU CRU World Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
-
Jadwal Lengkap Red Bull Rookies Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
-
Jadwal Lengkap MotoJunior 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
-
4 Gaya Bermain John Herdman, Bakal Cocok dengan Timnas Indonesia?
Tim Nasional 3 Januari 2026, 16:42
-
John Herdman Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Catatan Statistiknya
Tim Nasional 3 Januari 2026, 16:38
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR