
Bola.net - Final Piala AFF U-23 2025 akhirnya punya dua tim yang bakal berjibaku di partai puncak. Timnas Indonesia U-23 dan Timnas Vietnam U-23 kembali dipertemukan dalam laga final.
Turnamen Piala AFF U-23 2025 sendiri sudah berlangsung sejak pekan lalu. Para wakil terbaik ASEAN saling bersaing untuk memperebutkan gelar juara.
Hari ini, Jumat (25/7/2025), dua laga semifinal digelar. Pertandingan pertama mempertemukan Timnas Vietnam U-23 melawan Timnas Filipina U-23, sementara semifinal kedua menampilkan duel Timnas Indonesia U-23 kontra Timnas Thailand U-23.
Bagaimana hasilnya? Simak ulasannya berikut ini.
Vietnam Lolos Lebih Dulu
Di semifinal pertama, laga Vietnam U-23 vs Filipina U-23 berjalan sengit.
Filipina sempat unggul lebih dulu lewat gol Javier Mariona. Namun, Vietnam berhasil membalikkan keadaan berkat gol Nguyen Dinh Bac dan Xuan Bac Nguyen.
Dengan kemenangan 2-1 ini, Vietnam menjadi tim pertama yang mengamankan tiket ke final Piala AFF U-23 2025.
Indonesia Menang Dramatis
Sementara itu, di semifinal kedua, Timnas Indonesia U-23 berhadapan dengan tim unggulan, Timnas Thailand U-23.
Dalam laga ini, Timnas Indonesia sempat tertinggal lebih dulu setelah Yosakorn mencetak gol. Namun, Jens Raven bangkit dan menyamakan kedudukan untuk Skuad Garuda.
Skor 1-1 bertahan hingga babak perpanjangan waktu usai, sehingga pertandingan dilanjutkan ke adu penalti. Timnas Indonesia sukses menang tipis 7-6 dan melenggang ke final.
Dejavu Final 2023
Final Piala AFF U-23 2025 ini seperti dejavu karena mempertemukan kembali dua tim yang pernah bertemu di partai puncak edisi 2023.
Kala itu, pertandingan berlangsung ketat dengan skor 0-0 hingga harus ditentukan lewat adu penalti.
Di babak penalti, Indonesia kalah 6-5 dan Vietnam keluar sebagai juara. Kini, ini jadi kesempatan bagi Skuad Garuda untuk membalas kekalahan tersebut.
Jadwal Final Piala AFF U-23 2025
Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Vietnam U-23
Jadwal: Selasa, 29 Juli 2025
Kick-off: Pukul 20.00 WIB
Venue: Stadion Utama Gelora Bung Karno
Siaran langsung: Indosiar
Live streaming: Vidio
Baca Juga:
- Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Thailand - Semifinal Piala AFF U-23 2025
- Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Thailand U-23: Arkhan Fikri Cadangan, Achmad Maulana, Dion, & Frengky Missa Starter
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Piala AFF U-23 2025
- Jadwal Timnas Indonesia U-23 vs Thailand 25 Juli 2025, Siaran Langsung SCTV dan Indosiar
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Muhammad Ardiansyah, Man of the Match Timnas Indonesia U-23 vs Thailand
Tim Nasional 25 Juli 2025, 23:21
LATEST UPDATE
-
Pelatih Dadakan Chelsea Akui 24 Jam yang Gila Menjelang Man City vs Chelsea
Liga Inggris 4 Januari 2026, 16:01
-
Jadwal Nonton Live Streaming Leeds vs MU Malam Ini, 4 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 15:49
-
Waspada Superflu H3N2! Dinkes DKI Minta Warga Perketat Pertahanan Diri dengan PHBS
News 4 Januari 2026, 15:41
-
Tempat Menonton Leeds vs Man Utd Hari Ini: Tayang di Mana, Main Jam Berapa?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 15:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43


















KOMENTAR