Bola.net - - Pelatih tim nasional (timnas) Thailand, Kiatisuk Senamuang mengakui ada kendala yang dihadapi oleh timnya jelang laga pembuka Piala AFF 2016 melawan Indonesia. Dia menyebut stamina skuatnya terkuras usai melakoni laga Pra-Piala Dunia 2018.
Thailand memang baru saja bertarung mati-matian pada Selasa, 15 November kemarin melawan Australia. Sayangnya, meski sudah bekerja keras di hadapan pendukungnya sendiri, mereka hanya meraih hasil imbang 2-2.
Menurut pengakuan Kiatisuk, pertandingan itu begitu menguras stamina Teerasil Dangda dan kawan-kawan. Atas dasar itu pula, pria yang pernah menjadi ujung tombak timnas Thailand itu mengaku akan merotasi pemainnya di pertandingan lawan Indonesia nanti.
"Kami bermain habis-habisan saat melawan Australia dan harus diakui bahwa kami mengalami kelelahan saat ini. Kemungkinan besar akan ada rotasi pemain tapi kami akan tetap mencari kemenangan melawan Indonesia," ujar Kiatisuk saat sesi konferensi pers yang dihadiri langsung oleh reporter Bola.net, Fitri Apriani di Hotel Marco Polo Ortigas, Filipina, Jumat .
"Pada dasarnya setiap tim di Grup A ini kuat. Kami harus menyiapkan diri dengan baik dan bertanding dengan serius menghadapi laga satu demi satu," tambahnya.
Pertandingan Thailand melawan Indonesia sendiri akan digelar pada Sabtu (19/11) besok. Laga tersebut akan dilangsungkan di Philippine Sports Stadium.(fit/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alfred Riedl Kembali Keluhkan Kuota Pemanggilan Pemain Timnas
Tim Nasional 18 November 2016, 22:22 -
Prediksi Thailand vs Indonesia 19 November 2016
Tim Nasional 18 November 2016, 21:06
-
Ini Harapan Arema Cronus Pada Benny Wahyudi dan Kurnia Meiga
Tim Nasional 18 November 2016, 18:35 -
Setumpuk Alasan Indonesia Akan Babak Belur di Piala AFF 2016
Editorial 18 November 2016, 17:44
-
Hadapi Indonesia, Thailand Terkendala Problem Kebugaran Pemain
Tim Nasional 18 November 2016, 15:05
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
















KOMENTAR