Bola.net - - Pelatih tim nasional (timnas) Indonesia, Alfred Riedl kembali melontarkan keluhannya terkait kuota pemain yang bisa dipilihnya dari klub. Diutarakannya, pembatasan itu membuatnya kesulitan untuk meracik formasi terbaik timnas di ajang Piala AFF 2016.
Riedl memang hanya bisa memilih dua pemain saja dari tiap klub sebelumnya dan kadang pemain pilihannya pun tak dilepas oleh pihak klub dan justru diberi pemain lainnya yang bukan opsi pertamanya.
Pemberian kuota itu sendiri tak lepas dari masih bergulirnya kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC), yang di mana klub-klub yang berpartisipasi di dalamnya masih berlomba untuk bisa finis sebaik mungkin, atau bahkan menjadi juara.
"Persiapan Timnas Indonesia jelang turnamen ini bisa dibilang tidak normal dimana kami hanya bisa memanggil dua pemain dari masing-masing klub. Klub lebih diprioritaskan dibandingkan Timnas," ujar Riedl.
Situasi kian pelik bagi pelatih asal Austria tersebut sebab beberapa pemainnya justru cedera sebelum turnamen dimulai. Namun demikian, Riedl menegaskan dia akan berusaha maksimal untuk membawa Garuda berprestasi.
"Situasi semakin sulit dimana kami kehilangan Ichsan Kurniawan dan Irfan Bachdim yang mengalami cedera saat pemusatan latihan. Namun kami berjanji akan memberikan yang terbaik dan meraih hasil maksimal untuk pertandingan besok," ungkapnya.
Indonesia akan memulai kiprah mereka diajang Piala AFF 2016 dengan melawan Thailand di Philippines Sport Stadium, Sabtu pada pukul 16.00 waktu setempat. Laga tersebut merupakan pertandingan pembuka grup A. (fit/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alfred Riedl Kembali Keluhkan Kuota Pemanggilan Pemain Timnas
Tim Nasional 18 November 2016, 22:22 -
Prediksi Thailand vs Indonesia 19 November 2016
Tim Nasional 18 November 2016, 21:06
-
Ini Harapan Arema Cronus Pada Benny Wahyudi dan Kurnia Meiga
Tim Nasional 18 November 2016, 18:35 -
Setumpuk Alasan Indonesia Akan Babak Belur di Piala AFF 2016
Editorial 18 November 2016, 17:44
-
Hadapi Indonesia, Thailand Terkendala Problem Kebugaran Pemain
Tim Nasional 18 November 2016, 15:05
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52






















KOMENTAR