
- Fabio Oliveira menyebut ada cara lain, selain membatasi pemain asing , untuk memastikan agar ketersediaan pemain lokal selalu terjaga. Mantan asisten pelatih Timnas Indonesia ini menyebut harus ada pembinaan yang baik untuk bisa menghasilkan pemain-pemain berkualitas untuk Timnas Indonesia.
Menurut Fabio, saat ini, tidak ada kompetisi yang menunjang pemain lokal untuk berkembang. Walhasil, pemain akan kesulitan mendapat tempat inti di klub, juga di tim nasional.
"Ada nggak kompetisi U-16? Ada nggak kompetisi U-18? Ada nggak kompetisi rutin di situ" tukas Fabio.
"Kalau nggak ada, jangan harap muncul pemain-pemain berkualitas," sambungnya.
Menurut Fabio, saat ini, posisi kunci di sebagian besar klub Indonesia diisi pemain-pemain asing. Hal ini, sambung pelatih asal Brasil tersebut, sejatinya sudah berlangsung sejak zaman dulu.
"Padahal waktu itu kompetisi kita juga bagus," tuturnya.
Lebih lanjut, Fabio optimistis bahwa Indonesia tak akan pernah berhenti melahirkan pemain-pemain bertalenta. Pelatih berusia 44 tahun ini menyebut hanya dibutuhkan jam terbang untuk para pemain ini agar bisa matang.
"Dan, saya yakin, dengan kompetisi yang bagus, para pemain ini bisa matang ketika tiba di level profesional. Jika ia sudah matang, tak ada alasan bagi pelatih untuk tidak mempercayainya," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luis Milla Belum Pasti Terima Perpanjangan Kontrak dari PSSI
Tim Nasional 28 Agustus 2018, 20:29
-
Termasuk Mauritius, Timnas Indonesia Berencana Gelar 3 Uji Coba
Tim Nasional 28 Agustus 2018, 20:24
-
PSSI Putuskan Perpanjang Kontrak Luis Milla
Tim Nasional 28 Agustus 2018, 19:14
-
Ini Kiat Fabio Oliveira Agar Timnas Indonesia Tak Kekurangan Amunisi
Tim Nasional 28 Agustus 2018, 15:40
-
Pelatih Arema FC Tertarik Nakhodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 27 Agustus 2018, 12:46
LATEST UPDATE
-
Pelatih Dadakan Chelsea Akui 24 Jam yang Gila Menjelang Man City vs Chelsea
Liga Inggris 4 Januari 2026, 16:01
-
Jadwal Nonton Live Streaming Leeds vs MU Malam Ini, 4 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 15:49
-
Waspada Superflu H3N2! Dinkes DKI Minta Warga Perketat Pertahanan Diri dengan PHBS
News 4 Januari 2026, 15:41
-
Tempat Menonton Leeds vs Man Utd Hari Ini: Tayang di Mana, Main Jam Berapa?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 15:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43



















KOMENTAR