
Bola.net - PSSI telah memperkenalkan Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia sekaligus arsitek Timnas Indonesia U-20 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (28/12/2019). Ia dikontrak hingga 2024.
Lantas, berapa gaji arsitek asal Korea Selatan itu?
Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan menolak untuk membuka nilai kontrak Tae-yong. Akan tetapi, pria yang akrab disapa Iwan Bule ini menegaskan bahwa PSSI mampu membayar berapapun.
“Untuk nilai kontrak, kami mampu mengontrak yang bersangkutan berapapun harganya,” ujar Iwan bule.
Sementara itu berdasarkan Statista, kisaran gaji Tae-yong mencapai 500 ribu USD alias Rp7 miliar setahun saat melatih Korea Selatan di Piala Dunia 2018. Itu artinya, ia mendapat gaji Rp840 juta perbulan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Koordinasi dengan Pemerintah
Sebelum meresmikan Tae-yong, Iwan Bule mengaku telah berkoordinasi dengan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Selain itu juga dengan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, dan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
“Pemerintah mendukung kami secara maksimal. Kami juga telah melapor ke Presiden Joko Widodo dan Menpora Zainudin Amali dan Menteri BUMN, Erick Thohir,” tuturnya.
“Alhamdulillah Menpora dan Menteri BUMN mendukung Timnas Indonesia U-20 di bawah Shin Tae-yong. Jadi kegiatan itu akan didukung oleh kementerian tersebut,” imbuh Iwan Bule.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Iwan Bule Sesumbar Bisa Bayar Berapapun Gaji Shin Tae-yong
Tim Nasional 28 Desember 2019, 21:57
-
Dari Korea Selatan ke Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Cuek Disebut Turun Kasta
Tim Nasional 28 Desember 2019, 21:45
-
13 Januari 2020, Shin Tae-yong Berencana Kumpulkan 60 Pemain Timnas Indonesia dan U-20
Tim Nasional 28 Desember 2019, 20:49
-
Tugas Ganda Shin Tae-yong di Timnas Indonesia
Tim Nasional 28 Desember 2019, 20:24
-
PSSI Kontrak Shin Tae-yong 4 Tahun
Tim Nasional 28 Desember 2019, 17:52
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52






















KOMENTAR