John Herdman Blak-blakan Alasannya Mengunjungi Latihan Persija, Pantau Pemain Muda

John Herdman Blak-blakan Alasannya Mengunjungi Latihan Persija, Pantau Pemain Muda
Pelatih baru Timnas Indonesia, John Herdman saat diperkenalkan ke publik. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, hadir langsung menyaksikan sesi latihan Persija Jakarta. Latihan Macan Kemayoran itu berlangsung di Persija Training Ground, Depok, Selasa (27/1/2026).

Herdman menyebut kunjungan ke klub tidak hanya bertujuan melihat pemain di lapangan. Ia juga memanfaatkan kesempatan tersebut untuk berdialog dengan pihak-pihak terkait di lingkungan klub.

Sebelum datang ke Persija, Herdman juga telah mengunjungi Bali United. Dalam kunjungan tersebut, ia juga melakukan pembicaraan dengan manajer dan jajaran klub.

"Ya, tentu saja. Saya rasa saya pergi ke Bali United. Saya berbicara dengan manajer mereka, dan di Persija saya juga berbicara dengan para ofisial," ujar Herdman kepada wartawan.

1 dari 2 halaman

Pendekatan Bertahap dan Terstruktur

John Herdman resmi diperkenalkan sebagai pelatih Timnas Indonesia yang baru (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

John Herdman resmi diperkenalkan sebagai pelatih Timnas Indonesia yang baru (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Pelatih asal Kanada tersebut menegaskan bahwa proses komunikasi tidak dilakukan secara singkat. Setiap tahapan dijalankan dengan pendekatan bertahap dan terstruktur.

Setelah fase pengumpulan informasi selesai, tim pelatih akan memasuki tahap berikutnya. Pada tahap tersebut, evaluasi akan diarahkan pada penentuan langkah strategis.

"Penting untuk berbicara dengan banyak orang. Saya mengajukan pertanyaan yang sama, yaitu pemain muda mana di liga yang telah menunjukkan potensi nyata dan mampu mengekspresikan diri pada level di mana mereka mungkin mulai mengetuk pintu tim nasional," kata Herdman.

2 dari 2 halaman

Pentingnya Pengetahuan Lokal

Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Herdman memastikan dirinya siap mengambil keputusan penting berdasarkan hasil pemantauan dan komunikasi. Proses tersebut menjadi bagian dari upaya menyusun fondasi Timnas Indonesia ke depan.

"Pengetahuan lokal sangat penting. Saya pikir para pelatih dan ofisial perlu tahu bahwa masukan mereka dihargai," tuturnya,

"Saya akan mendengarkan sebanyak mungkin orang dalam periode waktu tertentu. Pada saat yang tepat, kemudian saya akan menutup pintu itu dan siap mengambil beberapa keputusan besar," imbuhnya.

(Bola.net/Fitri Apriani)


BERITA TERKAIT

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR

LATEST UPDATE

LATEST EDITORIAL