
Bola.net - Timnas Indonesia U-17 belum mampu mendapat poin dari dua laga yang dimainkan di Grup H Piala Dunia U-17 2025. Pada matchday kedua yang dimainkan hari Jumat (8/11) malam WIB, Garuda Muda menelan kekalahan dengan skor 0-4.
Pada duel yang dimainkan di Lapangan 7 Aspire Zone itu, Indonesia kesulitan membendung Brasil pada babak pertama. Ada tiga gol yang bersarang di gawang Indonesia. Masing-masing dicetak Luis Eduardo, Putu Panji (OG), dan Felipe Morais.
Performa anak asuh Nova Arianto membaik pada babak kedua. Cara bertahan lebih rapi dan beberapa kali mampu memberi tekanan pada Brasil. Namun, Indonesia kebobolan satu gol lagi dari aksi Ruan Pablo.
Kekalahan ini menjadi yang kedua bagi Timnas Indonesia U-17 setelah sebelumnya tumbang 1-3 dari Zambia pada laga pembuka. Dengan hasil ini, Indonesia masih tertahan di peringkat ketiga klasemen Grup H tanpa poin dari dua pertandingan.
Brasil Kokoh di Puncak Klasemen, Timnas Indonesia U-17 Belum Habis

Brasil kian kokoh di puncak klasemen dengan enam poin sempurna dari dua laga dan sudah memastikan tiket ke fase gugur. Mereka akan menghadapi Zambia pada pertandingan terakhir untuk menentukan status juara grup.
Meski belum meraih kemenangan, peluang Garuda Muda untuk lolos ke babak 32 besar belum sepenuhnya tertutup. Fadly Alberto dkk masih memiliki satu laga tersisa yang bisa menjadi penentu nasib mereka di Piala Dunia U-17 2025.
Indonesia masih bisa lolos ke 32 Besar lewat jalur peringkat ketiga terbaik. Berdasar regulasi, ada tiga kriteria untuk lolos ke 32 Besar yakni juara grup (12 tim), runner-up (12 tim), dan peringkat tiga terbaik (8).
Klasemen Grup H Piala Dunia U-17
Berikut adalah hasil pertandingan dan klasemen Grup H Piala Dunia U-17 2025:
Selasa, 4 November 2025
- Brasil 7-0 Honduras
- Indonesia 1-3 Zambia
Jumat, 5 November 2025
- Brasil 4-0 Indonesia
- Zambia 5-2 Honduras
Klasemen Grup H Piala Dunia U-17 2025 (c) FotMob
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR