
Bola.net - Drawing ronde keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan segera digelar. Momen ini akan menjadi penentu arah perjuangan Timnas Indonesia dalam mewujudkan impian tampil di putaran final Piala Dunia.
Acara undian ini dijadwalkan berlangsung pada Kamis (17/7/2025) di markas besar Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) yang berlokasi di Kuala Lumpur, Malaysia. Kabar baik bagi para pencinta sepak bola nasional, drawing ini akan disiarkan secara langsung oleh RCTI. Siaran dimulai pukul 14.00 WIB.
Undian ini akan menentukan siapa saja lawan yang bakal dihadapi Timnas Indonesia pada babak keempat. Enam tim yang lolos ke fase ini akan dibagi ke dalam dua grup, masing-masing terdiri atas tiga negara.
Format dan Mekanisme Drawing
Sebanyak enam negara yang melaju ke babak ini akan diundi ke dalam dua grup, yang masing-masing dihuni tiga tim. Pembagian grup dilakukan dengan sistem pot atau pot drawing.
Indonesia berada di Pot 3 bersama Oman, sehingga kedua negara ini dipastikan tidak akan berada dalam satu grup. Dengan demikian, tim asuhan Patrick Kluivert akan menghadapi satu tim dari Pot 1 dan satu tim dari Pot 2.
Pot 1 diisi oleh dua tim kuat Asia, yakni Qatar dan Arab Saudi. Sementara itu, Pot 2 ditempati oleh Irak dan Uni Emirat Arab. Keempat tim tersebut memiliki kualitas dan pengalaman tinggi di level Asia, sehingga tantangan Indonesia jelas tidak akan mudah.
Format Pertandingan Ronde Keempat
Babak keempat ini akan menggunakan format single round-robin, di mana setiap tim hanya akan bermain dua kali. Seluruh pertandingan bakal digelar secara terpusat di Qatar dan Arab Saudi pada 8 hingga 14 Oktober 2025.
Tim yang berhasil menjadi juara grup akan otomatis lolos ke putaran final Piala Dunia 2026 yang akan diselenggarakan di Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada.
Sementara itu, tim yang finis di posisi runner-up grup masih memiliki peluang. Mereka akan bertanding di ronde kelima demi memperebutkan satu tiket ke babak play-off antar-konfederasi.
Jadwal, Siaran Langsung, dan Link Streaming
- Lokasi: AFC House, Kuala Lumpur
- Hari: Kamis, 17 Juli 2025.
- Jam: 14.00 WIB
- Siaran langsung: RCTI
- Live streaming: YouTube AFC, Vision+
- Link streaming: Klik tautan ini
Baca Ini Juga:
- Jadwal Drawing Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia
- Siapa Peserta Drawing Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Calon Lawan Timnas Indonesia
- Jadwal Drawing Timnas Indonesia Putaran 4 Kualifikasi Piala Dunia: Live RCTI dan YouTube AFC
- Drawing Timnas Indonesia Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Tayang di Mana?
- Kapan dan Jam Berapa Drawing Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Siaran Langsung Piala AFF U-23 2025 Hari Ini, Rabu 16 Juli 2025
Tim Nasional 16 Juli 2025, 08:30
LATEST UPDATE
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR