Bola.net - Dipilihnya Kroasia sebagai tempat pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-19 membuat bomber Persija Jakarta, Marko Simic, bahagia. Pasalnya, ia berasal dari negara tersebut.
Menurut Simic, negara asalnya itu punya sarana dan prasarana yang bagus untuk Timnas Indonesia U-19 berlatih. Begitu pula dengan keadaan udara dan asupan untuk dikonsumsi.
“Selamat datang di Kroasia. Di sini memiliki fasilitas yang baik, cuaca dan makanan yang baik juga," ujar Simic, Selasa (1/9/2020).
"Intinya saya senang dapat melihat Timnas Indonesia U-19 berlatih di Kroasia,” katanya menambahkan.
Adapun, skuad Timnas Indonesia U-19 sudah tiba di Kroasia pada Minggu (30/8/2020) waktu setempat. Pasukan Shin Tae-yong itu akan berada di sana kurang lebih satu bulan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Harapan Simic
TC di Kroasia diharapkan Simic dapat memberikan pelajaran untuk para pemain Timnas Indonesia U-19. Apalagi, selama di sana, Garuda Muda akan mengikuti turnamen bertajuk International U-19 Friendly Tournament 2020 dan melakoni beberapa laga uji coba.
Lawan-lawan yang akan dihadapi Timnas Indonesia U-19 di International U-19 Friendly Tournament 2020 adalah tuan rumah, Bulgaria, dan Arab Saudi. Sementara di laga uji coba, Garuda Asia bakal bersua Qatar, Bosnia-Herzegovina, serta Dinamo Zagreb.
"Semoga para pemain bisa belajar banyak, dan menunjukkan progresnya," imbuh Simic.
Adapun pada TC tersebut, ada dua junior Simic di Persija yang dipanggil. Mereka adalah Braif Fatari dan Sandi Arta Samosir.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Keuntungan Timnas Indonesia U-19 TC di Kroasia Menurut Bek Persik Ante Bakmaz
- Timnas Indonesia U-19 Akan Tantang Qatar, Bosnia-Herzegovina, dan Dinamo Zagreb di Kroasia
- Jadwal Timnas Indonesia U-19 di Turnamen Kroasia Berubah, Ini Tanggal Barunya
- Bekcham Akan Jaga Nama Baik Persib di Kroasia bersama Timnas Indonesia U-19
- Persija Kirim 2 Pemain ke Kroasia, Diminta Tembus Skuad Utama Timnas Indonesia U-19
- Iwan Bule Tuntut Timnas Indonesia U-19 Kerja Keras di Kroasia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Para Pemain Timnas Indonesia U-19 Bersemangat Ditempa Shin Tae-yong di Kroasia
Tim Nasional 1 September 2020, 16:03
-
Shin Tae-yong Kabarkan Perkembangan Timnas Indonesia U-19 di Kroasia
Tim Nasional 1 September 2020, 15:37
-
Marko Simic Sambut Timnas Indonesia U-19 di Kroasia
Tim Nasional 1 September 2020, 14:01
-
Keuntungan Timnas Indonesia U-19 TC di Kroasia Menurut Bek Persik Ante Bakmaz
Tim Nasional 1 September 2020, 10:02
-
Bekcham Akan Jaga Nama Baik Persib di Kroasia bersama Timnas Indonesia U-19
Tim Nasional 31 Agustus 2020, 15:16
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
-
Declan Rice Bela Viktor Gyokeres: Arsenal Tak Akan di Puncak Tanpa Dia
Liga Inggris 4 Januari 2026, 20:26
-
Tempat Menonton Man City vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR