
Bola.net - Pemain Timnas Indonesia Eliano Reijnders turut berkontribusi dalam kemenangan PEC Zwolle atas Fortuna Sittard. Pada pertandingan pekan ke-20 Eredivisie 2024/2025, Zwolle menang besar 4-1 di kandang lawan, Minggu (26/1/2025).
Di Offermans Joosten Stadion, Dylan Vente mencetak dua gol (12' dan 60'), sementara Davy van den Berg (33') dan Filip Krastev (80') juga mencatatkan namanya di papan skor. Gol tunggal tuan rumah tercipta lewat Josip Mitrovic pada menit ke-54.
Bagi Fortuna Sittard, ini merupakan kekalahan kedua beruntun dan menariknya selalu melawan penggawa Timnas Indonesia. Pekan lalu mereka juga kalah dengan skor yang sama 1-4 dari tuan rumah NEC Nijmegen yang diperkuat Calvin Verdonk.
Verdonk juga ikut menjebol gawang Fortuna Sittard dan bermain penuh 90 menit. Sementara itu, duel Zwolle versus Fortuna Sittard, Eliano Reijnders bermain sebagai pengganti pada babak kedua.
Main Efektif
Eliano Reijnders mengawali pertandingan dari bangku cadangan di markas Fortuna Sittard. Beda ketika Zwolle menggasak PSV Eindhoven pada pertandingan sebelumnya, dan menjadi bek sayap kanan sejak menit awal.
Pelatihnya PEC Zwolle, Johnny Jansen, memasukkannya pada menit ke-72 untuk menggantikan Olivier Aertssen, atau ketika Zwolle sudah unggul sementara 3-1. Pergantian pemain ini cukup efektif.
Sebab Zwolle bisa menambah satu gol lagi melalui Filip Krastev pada menit ke-80. Secara keseluruhan atau dalam 18 menit selama bermain, Eliano Reijnders mencatat akurasi umpan 92 persen.
Ia berhasil melakukan 12 kali dari 13 percobaan. Oleh FotMob, pemain berusia 24 tahun itu punya rating 6,2.
Kiprah Musim Ini
Eliano Reijnders punya kiprah cukup apik musim ini. Ia sudah bermain 13 kali untuk Zwolle di Eredivisie dan satu penampilan di Piala Liga Belanda.
Meski belum mencetak gol maupun assist, Reijnders mendapat jam terbang bermain dan menambah pengalamannya. Adapun bersama Timnas Indonesia, adik dari bintang AC Milan, Tijjani Reijnders, itu baru satu kali bermain.
Tepatnya pada 10 Oktober 2024 saat Timnas Indonesia bermain di markas Bahrain pada ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Reijnders bermain selama 45 menit babak kedua. Setelah itu ia absen melawan China dan Jepang, kemudian ada di bench saat menghadapi Arab Saudi.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Vincentius Atmaja/Rizki Hidayat
Published: 27 Januari 2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Diskon Tiket Pesawat untuk Natal dan Tahun Baru, Penerbangan Dimulai 22 Desember 2025
News 17 November 2025, 14:35
-
Nestapa Pecco Bagnaia, Akui 2025 Musim Terburuknya di MotoGP: Tapi Saya Nggak Boleh Marah!
Otomotif 17 November 2025, 14:31
-
Italia Dibantai Norwegia di San Siro, Ini Pengakuan Pahit Locatelli
Piala Dunia 17 November 2025, 13:23
-
Gacor di Timnas Inggris, Harry Kane Lampaui Rekor Gol Pele
Piala Dunia 17 November 2025, 12:26
-
Apakah Portugal Lebih Baik Tanpa Cristiano Ronaldo? Ini Jawaban Roberto Martinez
Piala Dunia 17 November 2025, 12:12
-
Jadwal Live Streaming Formula 1 Las Vegas 2025 di Vidio, 21-23 November 2025
Otomotif 17 November 2025, 11:47
-
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 17 November 2025, 11:47
-
Otomotif 17 November 2025, 11:47

-
Akhirnya! Lisandro Martinez Bakal Comeback di MU Pekan Ini?
Liga Inggris 17 November 2025, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR