
"Persiapan pribadi tentunya menyiapkan mental dan fisik yang utama, karena kalau mental dan fisik kacau, bakal kebawa ke pertandingan," ujar Awan saat dihubungi , Jumat (19/8).
Laga persahabatan melawan Filipina U-19 akan tersaji di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (19/8). Pertandingan ini merupakan rangkaian persiapan skuad Garuda Muda sebelum tampil pada Piala AFF 2016.
Selama menjalani persiapan, Awan mengaku terus berlatih sesuai instruksi pelatih Eduard Tjong. Pemain tim PON Jawa Tengah ini ingin menunjukkan penampilan terbaiknya agar mendapatkan penilaian bagus dari tim pelatih.
"Selama latihan di Yogyakarta, saya mengikuti arahan pelatih dan selalu menunjukan konsistensi di latihan maupun laga uji coba karena persaingan kiper terus berlanjut sampai siapa yang akan jadi starting XI di Vietnam," ungkapnya.
Hingga saat ini Eduard Tjong memang belum menentukan siapa saja pemain yang bakal diboyong untuk ikut pada Piala AFF September mendatang. Di posisi kiper, Awan akan bersaing dengan Muhammad Riyandi dan Satria Tama.
Kendati persaingan cukup ketat, namun Awan mengaku tetap optimistis. Penjaga gawang 19 tahun ini percaya bahwa tim pelatih akan menentukan pemain terbaik.
"Urusan dipulangkan atau tidak itu haknya pelatih, yang penting saya sudah menunjukkan yang terbaik di latihan maupun pertandingan," pungkasnya. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menang Lawan Filipina, Timnas U-19 Masih Banyak Kekurangan
Tim Nasional 19 Agustus 2016, 20:24
-
Pemain Persib di Timnas U-19 Harap-harap Cemas
Tim Nasional 19 Agustus 2016, 11:36
-
Mental dan Fisik Jadi Modal Kiper Indonesia Hadapi Filipina
Tim Nasional 19 Agustus 2016, 07:24
-
Uji Coba Timnas Akan Disiarkan Langsung di Televisi
Tim Nasional 12 Agustus 2016, 21:22
-
6 Pemain Dicoret, Timnas U-19 Sisakan 24 Pemain
Tim Nasional 6 Agustus 2016, 21:55
LATEST UPDATE
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
-
Persik vs Persib Bandung: Dewangga Kecewa Maung Bandung Tertahan di Kediri
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 13:42
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR