
Bola.net - Status Jepang yang merupakan tim nomor satu di Asia tak membuat Egy Maulana Vikri gentar. Penggawa Timnas Indonesia ini bahkan mengaku sudah tak sabar untuk menghadapi Samurai Biru -julukan Jepang- pada lanjutan Piala Asia 2023.
"Jepang tentu saja merupakan salah satu tim terbaik di Piala Asia ini. Namun, saat ini, Indonesia sudah banyak berkembang," kata Egy.
"Sebagai pemain, kami siap. Kami bertekad memberikan kemampuan terbaik pada pertandingan besok. Kami juga sudah tak sabar lagi menghadapi pertandingan melawan salah satu tim terbaik di Piala Asia ini," sambung pemain yang sempat disebut sebagai Lionel Messi dari Indonesia tersebut.
Indonesia akan menghadapi Jepang pada laga pamungkas mereka di Grup D Piala Asia 2023. Pertandingan ini dijadwalkan dihelat di Stadion Ahmad bin Ali, Rabu (24/01).
Secara peringkat FIFA, laga ini bak pertarungan antara David dan Goliath. Indonesia saat ini menempati peringkat ke-146. Sementara, Jepang berada di posisi 17 di ranking FIFA. Hal ini menjadikan Jepang sebagai negara Asia dengan ranking tertinggi saat ini.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Termotivasi Kemenangan Atas Vietnam
Menurut Egy, Skuad Garuda mendapat tambahan motivasi pada laga kontra Jepang. Para penggawa Indonesia berada dalam kepercayaan diri tinggi usai meraih kemenangan pada laga sebelumnya, kontra Vietnam.
Egy menyebut kemenangan atas Vietnam sangat berharga bagi mereka. Kemenangan ini juga memantik hasrat mereka untuk meraih kemenangan demi kemenangan lain, termasuk saat menghadapi Jepang.
"Tentu kami sangat bahagia dan lapar untuk bisa meraih kemenangan lebih banyak lagi. Kami mengincar kemenangan lagi pada pertandingan berikutnya, menghadapi Jepang," kata Egy.
"Para pemain lapar akan kemenangan. Kami siap menghadapi laga besok. Ini sangat membantu dan sangat berharga bagi kami. jadi, karena kemenangan ini, kami siap menghadapi pertandingan besok," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Demi Kalahkan Jepang, Shin Tae-yong Pastikan Indonesia Tak Akan Contek Irak
Tim Nasional 23 Januari 2024, 22:57 -
Messi Indonesia Tegaskan Skuad Garuda Sudah Tak Sabar Menjajal Kekuatan Jepang
Tim Nasional 23 Januari 2024, 20:55
LATEST UPDATE
-
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02 -
Jadwal Premier League Pekan Ini, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 16:00 -
Cek Jadwal dan Nonton Liga Inggris 2025/26: Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:56 -
Saksikan dan Nonton Liga Inggris Chelsea vs Liverpool: Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:52 -
Prediksi Brentford vs Manchester City 5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:37
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR